Bolatimes.com - Natanael Siringoringo kembali membuktikan kemampuannya saat bemain untuk Kelantan FC di Liga Primer Malaysia 2021.
Yang terbaru, Natanael Siringoringo sukses menjadi bintang kemenangan Kelantan FC pada laga derbi melawan Kelantan United FC pada Rabu (11/8/2021).
Dalam pertandingan yang digelar di Sultan Mohammed IV Stadium, Khota Baru, itu dia sukses mencetak dua gol dan membawa timnya menang 3-1.
Baca Juga:
Tersenyum Bahagia, Thibaut Courtois Pacaran dengan Model Israel
Padahal, pada pertandingan itu pemain berusia 22 tahun ini tak bermain sebagai starter. Dia baru masuk ketika laga memasuki paruh kedua.
Performa ini semakin melengkapi catatan impresif yang telah dibukukan oleh Natanael selama berkarier di kasta kedua Liga Malaysia.
Baca Juga:
Dapat Kejutan dari Ronaldo, Georgina Rodriguez: Beruntungnya Saya!
Natanael Siringoringo sebetulnya menjadi nama pemain baru di kancah sepak bola Indonesia. Ia baru menapaki jenjang profesional pada tahun 2019.
Ketika itu, Natanael mendapat kontrak setelah direkrut klub Liga 2, PSMS Medan. Padahal, sebelumnya Natanael lebih sering bermain futsal.
Misalnya, ia berkompetisi di Liga Profesional Futsal (Pro Futsal League) pada 2018 bersama SFR FC Binjai.
Baca Juga:
Daftar Pemenang Piala Super Eropa, Chelsea Jadi yang Terbaru
Kemudian, bakatnya bermain futsal sempat tercium oleh pelatih timnas futsal Indonesia, Kensuke Takahashi.
Pelatih asal Jepang itu memanggil Natanael Siringoringo untuk mengikuti seleksi timnas futsal Indonesia U-20.
Sempat ikut seleksi timnas Indonesia U-23
Baca Juga:
Dulu Rival Kini Teman, Ini Cara Tak Biasa Ramos Sambut Messi di PSG
Setelah memulai karier di dunia sepak bola, Natanael juga berhasil mendapatkan panggilan untuk mengikuti seleksi timnas Indonesia U-23.
Pemain yang sempat memperkuat Sulut United itu dipanggil pelatih Indra Sjafri yang tengah mencari pemain untuk SEA Games 2019.
Sayangnya, pemain asal Medan ini gagal seleksi. Dia harus tersingkir pada tahap akhir dan merelakan mimpinya untuk memperkuat skuad Garuda Muda di SEA Games 2019.
Namun, kesempatan kedua untuk memperkuat timnas Indonesia pada ajang olahraga paling bergengsi di Asia Tenggara itu kembali datang untuk Natanael.
Sebab, ia mendapat panggilan dari Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan sekaligus seleksi di Jakarta.
TC tersebut sebetulnya sudah dimulai sejak Desember tahun lalu. Kemudian sempat dilanjutkan pada Februari 2021.
Dari Sulut United ke Kelantan FC
Natanael direkrut oleh Kelantan FC dari klub Liga 2, yakni Sulut United pada awal tahun 2021 yang lalu.
Debutnya bersama klub berjulukan The Red Warriors itu juga mengesankan. Sebab, saat menjalani laga pertama, dia sukses mencetak satu assist.
Assist ini membantu Kelantan FC meraih kemenangan dramatis atas tim tuan rumah Skuad Proyek FAM-MSN.
Natanael Siringoringo sudah mendapatkan perpanjangan kontrak selama tiga tahun dari Kelantan FC pada Maret 2021 lalu.
Tentu, hal itu menjadi wajar mengingat performa impresif Natanael bersama Kelantan FC. Sebab, dia sudah mengoleksi tiga gol dan dua assist selama musim ini.
Berita Terkait
-
Liga Malaysia Kurang Menantang, Bek Naturalisasi Timnas Jordi Amat Diminta Balik ke Eropa, Bakal Out dari JDT?
-
Penyebab Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Jordi Amat Mengalami Penurunan Peforma, Bermain di Liga Malaysia?
-
Terlalu Apik di Liga Malaysia, Pemain Timnas Indonesia Saddil Ramdani Diminta Abroad ke Liga Raja ASEAN
-
4 Liga di ASEAN Punya Wakil di Fase Grup Liga Champions Asia 2023/2024, Indonesia Kapan?
-
Natanael Siringoringo Cetak Gol, Klubnya Justru Babak Belur Dihajar Selangor FC 2-11
-
Rapor Pemain Indonesia di Malaysia: Saddil Ramdani Cetak Assist Apik, Klub Natanael Siringoringo Dibantai 10-0
-
Akui Kualitas, 3 Pemain Jebolan Liga Malaysia Kompak Sebut Liga 1 Lebih Baik
-
Tampil Apik, 2 Pemain Indonesia yang Jadi Kapten di Liga Malaysia
-
Dulu Hanya Main di Liga 2, Natanael Siringoringo Kini Justru Jadi Kapten Klub Liga Super Malaysia
-
Didapuk Jadi Kapten, Natanael Siringoringo Sukses Bawa Kelantan FC Raih Kemenangan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024