Rauhanda Riyantama
Selebrasi striker Persebaya Surabaya, David da Silva, usai mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC. (Instagram/@officialpersebaya).

Bolatimes.com - Dua penggawa asing Persebaya Surabaya, yakni Makan Konate dan David da Silva belum juga menunjukkan batang hidungnya hingga sesi latihan terakhir tim pada Selasa (28/1/2020). Keduanya diketahui masih berada di negara masing-masing.

Baik Konate dan Da Silva dilaporkan izin telat bergabung dengan tim karena masih menyelesaikan urusan di kampung halamannya. Mereka pu direncanakan baru akan tiba di Tanah Air pada akhir pekan ini, antara tanggal 30 atau 31 Januari.

''Akhir minggu ini, tanggal 30 atau 31 dia (Konate) datang, termasuk David tanggal 30 juga,” kata manajer Persebaya, Candra Wahyudi, dilansir dari emosijiwaku.com.

Baca Juga:
Tiga Pemain Asing Arema FC Tiba Hari Ini, Termasuk Jonathan Bauman?

Di lain kesempatan, pelatih Aji Santoso mengaku belum bisa memastikan apakah Konate dan Da Silva bisa langsung ikut latihan begitu mereka tiba nanti. Tim pelatih masih harus melihat kesiapan kedua pemain tersebut.

''Karena dia perjalanan jauh butuh waktu istirahat. Kondisinya sudah fresh baru bergabung dengan tim. Memang sedikit resiko,” ungkap Aji Santoso.

Namun, Aji Santoso berharap Konate dan Da Silva dalam keadaan siap tempur ketika Persebaya menjalani ujicoba kontra Sabah FA. Laga tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo pada 8 Februari mendatang.

Baca Juga:
Persebaya Surabaya Uji Coba Lawan Klub Malaysia Jelang Liga 1 2020

''Mudah-mudahan seluruh pemain bisa komplet, termasuk Konate dan David bisa datang. Ada waktu tiga-empat hari persiapan, akan kami lihat seperti apa,'' pungkas pelatih 49 tahun itu.

Load More