Irwan Febri Rialdi
Kei Hirose diperkenalkan sebagai pemain baru Johor Darul Ta'zim. (Twitter/@OfficialJohor).

Bolatimes.com - Gelandang asal Jepang, Kei Hirose, tampil mengesankan bersama Persela Lamongan di Liga 1 2019. Ia tampil penuh sebanyak 34 pertandingan alias tidak istirahat satu laga pun.

Performa apik Kei Hirose pun tercium hingga Malaysia. Pada hari ini, Rabu (8/1/2019), ia diresmikan sebagai pemain baru klub raksasa di sana, Johor Darul Ta'zim (JDT).

Namun, ia tidak akan bermain di tim utama, melainkan JDT II yang berlaga di Liga Primer Malaysia (kasta kedua sepak bola Malaysia). Selain Kei Hirose, JDT juga meresmikan eks Kedah FA dan Mitra Kukar, Fernando Rodriguez.

Baca Juga:
Nova Arianto Jadi Asisten Shin Tae-yong: Aku akan Belajar Bahasa Korea

Direktur Teknis JDT, Alistair Edwards, menjelaskan bahwa ada alasan tersendiri mengapa JDT memboyong dua pemain top, Kei Hirose dan Fernando Rodriguez.

Selain karena memiliki gaya bermain yang cocok dengan JDT, kedua pemain itu juga diminta membimbing para pemain muda yang memperkuat JDT II.

"Musim 2019 adalah musim terbaik kami dalam hal trofi dan penampilan. Alasan utama mengapa kami menandatangani dua pemain hebat ini adalah bahwa mereka cocok dengan gaya bermain JDT dan kami juga ingin pemain di klub menjadi bagus," kata Alistair Edwards.

Baca Juga:
Wanda Nara: Icardi Belum Tentu di PSG Terus

"Mereka juga sadar bahwa Johor Darul Ta'zim II diisi oleh para pemain muda dan mereka tahu mereka memiliki tanggung jawab untuk membantu para pemain muda ini. Kami di klub bersemangat tentang kehadiran dua pemain ini," tuturnya menambahkan.

JDT II sendiri merupakan tim satelit dari JDT. Jadi, walau menjuarai Liga Primer Malaysia 2020 nanti, mereka tidak akan promosi ke kasta teratas sepak bola Malaysia.

Baca Juga:
Ugal-ugalan, Chelsea Akan Lepas 6 Pemain Ini di Bursa Transfer Januari 2020

Load More