Galih Priatmojo | Andiarsa Nata
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro (tengah) saat memberikan konferensi pers usai laga PSS Sleman kontra Madura FC di Stadion Internasional Maguwoharjo, Sleman, Selasa (6/11/2018). [Andiarsa Nata/Bolatimes.com]

Bolatimes.com - Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro mengaku laga melawan MAdura FC benar-benar melelahkan untuk para pemainnya. Seto pun menyebut faktor kemenangan PSS Sleman bersumber dari tekad kuat para pemain untuk raih poin maksimal.

Dalam laga lanjutan babak 8 besar Grup B Liga 2 2018 yang mempetemukan PSS Sleman dengan Madura FC di Stadion Maguwoharjo, Bantul, Yogyakarta, Selasa (6/11/2018), skuat Elang Jawa berhasil menang dengan skor tipis 1-0 dari Laskar Jokotole.

Tim besutan Seto Nurdiyantoro menang dramatis setelah bermain sengit hingga menjelang berakhirnya pertandingan. PSS Sleman menang lewat gol bunuh diri dari bek Madura FC, Choirul Rifan di menit ke-81.

Baca Juga:
Gol Bunuh Diri Chairul Rifan Bawa PSS Sleman Menang

Terkait kemenangan tersebut, Seto Nurdiyantoro mengapresiasi perjuangan anak asuhnya. Baginya, laga melawan Madura FC itu benar-benar melelahkan.

''kami syukuri hasil pertandingan, memang itu jadi target kami memenangkan pertandingan. Pertandingan yang cukup berat, cukup sulit bagi kami, pertandingan yang melelahkan. Saya apresiasi perjuangan pemain,'' buka Seto Nurdiantoro usai pertandingan kepada Bolatimes.com.

Seto mengakui penurunan yang terjadi pada permainan PSS Sleman. Akan tetapi, berkat tekad yang besar, laga itu pun berhasil menjadi milik PSS. Melihat kondisi itu, Seto menginginkan perjuangan tersebut agar konsisten dibawa oleh skuat Elang Jawa.

Baca Juga:
Keok dari Malaysia, Peluang Indonesia ke Semifinal AFF Terancam

''Di babak pertama cukup impresif, di babak kedua sedikit menurun tapi keinginan untuk memenangkan pertandingan cukup besar. Ini yang harus kita bawa, pemain kita harus dibangun seperti ini situasinya,'' kata Seto menjelaskan.

Dengan kemenangan tersebut, posisi PSS Sleman di klasemen Grup B Liga 2 meroket ke posisi 2 dengan mengumpulkan 4 poin. Ini merupakan kemenangan pertama PSS dari tiga laga yang telah dilakoninya. Sebelumnya mereka menelan satu kekalahan dan satu hail imbang.

Baca Juga:
PSS Sleman Ditahan Imbang 0-0 Madura FC di Babak Pertama

Load More