Arif Budi Setyanto
Keisuke Honda diresmikan oleh Federasi Sepakbola Kamboja sebagai General Manager baru. (FFC)

Bolatimes.com - Keisuke Honda membuat reaksi setelah tim yang dipimpinnya Kamboja berhasil membantai Timor Leste di pertandingan pertama SEA Games 2023, Sabtu (29/4/2023).

Menjabat sebagai manajer tim, Honda mendampingi pelatih Ryu Hirose serta skuad Kamboja yang bertanding melawan Timor Leste. Hasilnya tuan rumah pesta gol.

Kamboja menang dengan skor 4-0 melawan Timor Leste. Kemenangan ini membawa optimisme tinggi bagi tuan rumah SEA Games 2023.

Baca Juga:
Ruang Ganti Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023 Disorot Netizen, Barang Tak Terduga Jadi Penyebabnya

Setelah pertandingan selesai, Honda tidak mengikuti konferensi pers. Namun, ia memberikan reaksi via media sosialnya.

Pria asal Jepang ini mengunggah foto pribadinya yang sedang duduk. Ia mengucapkan terima kasih terhadap suporter dan tebar ancaman untuk laga selanjutnya, termasuk melawan timnas Indonesia U-22.

"Terima kasih untuk dukungan anda. Siap untuk selanjutnya!" cuit eks AC Milan ini.

Baca Juga:
Menang di Laga Perdana, Bek Andalan Timnas Indonesia U-22: Ini Baru Permulaan

Nah, tantangan Honda sendiri juga menyentil lawan-lawannya karena mengaku siap. Artinya, Kamboja juga tak gentar menghadapi timnas Indonesia U-22 karena berada dalam segrup.

Pertandingan antara Kamboja melawan timnas Indonesia U-22 bakal jadi tontonan menarik. Apalagi laga tersebut akan digelar di matchday terakhir fase grup pada 10 Mei mendatang.

Baca Juga:
Pandang Remeh Timnas Indonesia U-22, Media Vietnam Sebut Kamboja yang Jadi Ancaman di SEA Games 2023

Sementara itu, timnas Indonesia U-22 juga tak kalah dari Kamboja. Anak asuh Indra Sjafri menang 3-0 atas Filipina.

Meski begitu, di klasemen sementara Kamboja masih unggul dari Garuda Muda. Pasalnya tim yang dipimpin Honda unggul selisih satu gol.

Baca Juga:
Anthony Pinthus, Kiper Timnas Filipina yang Digaet PSS Sleman

Load More