Bolatimes.com - Pemain Leicester City, Wesley Fofana, membuat kagum para warganet karena terekam kamera berbuka puasa di tengah pertandingan melawan Crystal Palace pada Selasa (27/4/2021) dini hari WIB.
Wesley Fofana merupakan pemain muslim yang tetap menjalankan ibadah puasa Ramadhan di tengah musim kompetisi Liga Inggris. Terbaru, Fofana diketahui berpuasa ketika timnya bertanding melawan Crystal Palace.
Momen tersebut terjadi ketika pertandingan berhenti sejenak, tepatnya pada menit ke-34. Sudah memasuki waktu berbuka, Wesley Fofana langsung meminum sebotol air putih.
Baca Juga:
RESMI: Persis Solo Gaet Striker Naturalisasi Alberto Goncalves
Kala itu Leicester City sendiri masih tertinggal dengan skor 1-0 dari Crystal Palace berkat gol Wilfried Zaha pada menit ke-12.
Nah, keteguhan iman Wesley Fofana yang tetap menjalankan ibadah puasa langsung mencuri perhatian para warganet. Mereka takjub dan memuji Fofana yang bisa tampil apik, meski menahan haus dan lapar saat bertanding.
Baca Juga:
Gacor bersama Sabah FC, Media Malaysia Heran Saddil Tak Dipanggil Timnas
"Wesley Fofana berbuka puasa di tengah pertandingan. Respect!!!," tulis warganet.
"Wesley Fofana adalah sesuatu. Untuk melakukan seperti itu lagi, dan lagi, tanpa kesalahan, sambil berpuasa dan melakukan buka puasa di tengah pertandingan. Angkat topi untuknya," timpal warganet lainnya.
Leicester sendiri di laga tersebut berhasil membalikkan keadaan. The Foxes berhasil mencetak dua gol lewat Timothy Castagne dan Kelechi Iheanacho yang mengubah skor menjadi 2-1.
Baca Juga:
PSSI Umumkan 34 Pemain Timnas, Warganet Heran Tak Ada Nama Saddil Ramdani
Berkat kemenangan ini, Leicester City masih belum tergoyahkan di posisi ke-3 klasemen Liga Inggris dengan koleksi 62 poin. Hal ini membuat Leicester berpeluang untuk finis di empat besar Liga Inggris musim 2020/2021.
Berita Terkait
-
Hasil Liga Inggris 2023/2024: Arsenal Menang Tipis atas Crystal Palace
-
Hasil Laga Pramusim: Liverpool Bantai Leicester City 4-0, Darwin Nunez Cetak Gol
-
Sepak Terjang Kenzo Riedewald, Pemain Keturunan Indonesia yang Cocok Bela Timnas Indonesia U-17
-
Kurang Hoki di Liga Inggris, Gelandang Timnas Thailand Pulang Kampung
-
Profil Suphanat Mueanta, Wonderkid Thailand yang Susul Jejak Elkan Baggott ke Inggris
-
Ingin Tiru Elkan Baggott, Striker Timnas Thailand Coba Peruntungan di Klub Jawara Liga Inggris
-
Daftar Lengkap Tim Promosi dan Degradasi di 6 Liga Top Eropa, Premier League Penuh Kejutan
-
Karena Aturan Baru, Pemain Indonesia Kini Bisa Main di Liga Inggris seperti Striker Muda Thailand
-
Berkat Aturan Baru, Striker Thailand Bisa Langsung Main di Klub Liga Inggris Leicester City
-
Kisah Tragis Leicester City, Jawara Liga Inggris 2015/2016 yang Kini Terdegradasi
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter