Bolatimes.com - Federasi Sepak bola Malaysia (FAM) resmi memperpanjang kontrak pelatih Tan Cheng Hoe bersama Timnas Malaysia untuk dua tahun ke depan. Sebelumnya kontrak pelatih asal Kedah itu habis pada Desember 2018.
Deputi Presiden FAM, Datuk Yusoff Mahadi, mengungkapkan keputusan kembali mempercayai Tan Cheng Hoe karena dinilai sukses memenuhi target yang diberikan ketika berjuang di Piala AFF 2018 lalu.
Seperti diketahui, bersama pelatih 51 tahun tersebut, Malaysia sukses menembus final Piala AFF tahun lalu sebelum kalah akhirnya kalah 2-3 secara agregat dari Vietnam yang kelaur sebagai juara.
Baca Juga:
Menangkan Persibara, Wasit Nurul Disogok Rp 45 Juta
"Ia akan menjadi pelatih tim nasional hingga 31 Desember 2020. Tentu saja, ia akan diberi target Key Performance Index [KPI] yang lebih berat," kata Datuk Yusoff Mahadi di Wisma FAM, dilansir dari Goal, Selasa (8/1/2019).
"Cheng Hoe mengatakan kepada kami bahwa ia akan mengatasi tantangan tersebut," tuturnya menambahkan.
Tan Cheng Hoe memang mampu mengangkat prestasi sepak bola Malaysia di kancah internasional setelah sempat terpuruk pada kepemimpinan pelatih Nelo Vingada.
Baca Juga:
Mendadak Viral, Begini Potret 'San Siro' di Makassar
Ketika masih diarsiteki pelatih asal Portugal itu, Malaysia tidak pernah meraih kemenangan dalam tujuh pertandingan. Rinciannya adalah enam kali menelan kekalahan dan sekali bermain imbang.
Tan Cheng Hoe bakal mendapat tantangan yang lebih berat bersama Timnas Malaysia, yakni dengan berjuang di kualifikasi Piala Dunia 2022 serta Piala Asia 2023 yang dimulai pada Juni mendatang.
Baca Juga:
Penuhi Panggilan Komdis PSSI, Lasmi Indaryani Siap Buka-bukaan
Berita Terkait
-
10 Negara yang Dilewati Timnas Indonesia di Ranking FIFA andai Gasak Irak dan Filipina, Salah Satunya Malaysia
-
Keisuke Honda Latih Timnas Indonesia U-23? FAM Buka Suara
-
Susul Pratama Arhan, Winger Timnas Malaysia Dilaporkan Diminati Klub Besar Jepang
-
Poin dan Selisih Gol sama dengan Iran, Alasan Timnas Malaysia U-23 Bisa Lolos ke Piala Asia U-23 2024
-
Cuma Dua, Pemain Abroad Timnas Malaysia U-23 untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
-
Hanya Dua Menit Main di Dewa United, Pemain Ini Berhasil Dipanggil Timnas Malaysia
-
CEK FAKTA: AFF Hapus 2 Gol Malaysia ke Indonesia Akibat Pakai Striker yang Tak Terdaftar di Piala AFF
-
Hanya Kalah 0-1, Pelatih Malaysia Sebut Timor Leste Bukan Tim yang Biasa
-
Fergus Tierney Diserang Netizen Indonesia karena Diving, Media Malaysia Beri Pembelaan
-
3 Pergantian Shin Tae-yong Yang Bikin Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Malaysia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter