Bolatimes.com - Pemain asing yang berkarier bersama Bali United, Junior Eldstal, secara mengejutkan mendapatkan panggilan dari pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon, untuk menghadapi FIFA Matchday periode September 2023.
Nama Junior Eldstal muncul dalam daftar 26 pemain yang diumumkan oleh Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), Rabu (23/8/2023). Mereka dijadwalkan menjalani TC bersama Timnas Malaysia mulai 29 Agustus 2023.
Menurut jadwal, Timnas Malaysia bakal menghadapi dua negara pada agenda FIFA Matchday periode September 2023 ini. Dua lawan yang dimaksud ialah Suriah dan China. Laga ini akan digelar pada 6 dan 9 September 2023.
Munculnya nama Junior Eldstal dalam daftar ini memang membuat geger publik Negeri Jiran. Mereka mempertanyakan keputusan pelatih Kim Pan-gon memanggil pemain yang kini berkarier di Indonesia bersama Dewa United itu.
"Namun meski sudah lengkap memanggil 26 pemain, tak sedikit suporter Harimau Malaya yang mengungkapkan keterkejutannya atas terpilihnya pemain yang kini bertolak ke Indonesia bersama Dewa United, yakni Junior Eldstal," tulis media olahraga asal Malaysia, MakanBola.
Tanda tanya besar publik soal pemanggilan bek tengah berusia 31 tahun ini tak terlepas dari minimnya menit bermain yang didapat Junior Eldstal bersama Dewa United di kompetisi Liga 1 2023/2024.
Pasalnya, sejak awal musim ini, Junior Eldstal masih minim mendapat kesempatan bermain dari pelatih Jan Olde Riekerink. Dia baru bermain sebanyak satu kali. Itu pun durasinya berlangsung singkat karena hanya dua menit.
Satu-satunya penampilan Junior Eldstal itu terjadi ketika Dewa United bermain imbang tanpa gol melawan RANS Nusantara FC. Adapun pada dua laga sebelumnya dia hanya menjadi penghangat bangku cadangan.
"Ada beberapa suporter yang mempertanyakan pemilihan Junior ke kubu kali ini. Pasalnya, Junior memiliki menit permainan yang sangat sedikit yakni hanya dua menit saja," tulis MakanBola.
Terlepas dari polemik ini, MakanBola menyebut bahwa pemanggilan pemain Timnas Malaysia merupakan sepenuhnya wewenang Kim Pan-gon. Juru taktik asal Korea Selatan itu diyakini punya alasan tersendiri terkait pemanggilan ini.
"Kim Pan-gon tentu memiliki jawaban terkait susunan pemain yang dipilih. Setiap pemain yang dipilih harus sudah dianalisis terlebih dahulu sebelum keputusan diambil. Dukungan yang solid patut diberikan kepada para pemain tersebut untuk membawa nama negara di China," tulis MakanBola.
Berita Terkait
-
Peter Cklamovski Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia, Target 100 Besar Dunia
-
Jadwal Liga 1 2023/2024: Dewa United vs Persikabo, dan Borneo FC vs Persebaya
-
Kiper Dewa United Cetak Gol, Komentar Bek Persib Mengundang Tanya
-
Persib Tak Tertarik Ikuti Jejak Dewa United dan Bali United?
-
Bojan Hodak Sebut Semua Klub Profesional Harus Memilikinya, Sayangnya Persib Tak Punya
-
Pertahanan Persib Tak Kebobolan Saat Hadapi Dewa United, Kevin: Tapi Tidak Banyak yang Saya Lakukan
-
Kevin Akui Gara-gara Mereka Tugasnya di Persib Jadi Lebih Mudah: Itu Bagus!
-
Dipercaya Bojan Hodak, Darah Muda Persib Bandung Akui Pengalaman Tak Terduga
-
Bojan Hodak Nilai Pemain Muda Persib Harus Banyak Kesempatan untuk Mengembangkan Kemampuannya
-
Miro Petric Sebut Kebugaran Pemain Persib Bagus saat Bertanding Lawan Dewa United
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024