Irwan Febri Rialdi | Gagah Radhitya Widiaseno
Pelatih Malaysia U-23 E.Elavarasan (kanan). (dok. FAM)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Malaysia U-23, E. Elavarasan, enggan meremehkan Timor Leste karena hanya kalah 0-1 ketika berhadapan dengan Timnas Indonesia U-23.

Seperti diketahui, Malaysia akan berhadapan dengan Timor Leste pada laga pamungkas grup B Piala AFF U-23 2023 di Stadion Rayong, Thailand, Selasa (22/8/2023).

Jelang laga ini, pelatih Malaysia Elavarasan justru menyoroti kualitas Timor Leste di ajang ini.

Ia menyebut kalau Timor Leste bukanlah tim yang biasa-biasa saja. Pelatih 61 tahun tersebut menilai kalau tim berjuluk Samba Kecil ini mengalami peningkatan di setiap tahunnya.

“Kalau melihat performa mereka tahun lalu, Timor Leste adalah semifinalis, jadi kita tidak bisa bilang mereka tim biasa-biasa saja,” kata Elavarasan dikutip dari New Straits Times.

Ia pun juga melihat performa Timor Leste U-23 di turnamen kali sungguh luar biasa lantaran bisa menyulitkan Timnas Indonesia U-23.

“Mereka hanya kalah tipis dari Indonesia,” ujar Elavarasan.

Meski kalah 0-1, Timor Leste masih memiliki peluang untuk bisa lolos ke semifinal. Namun, langkah ini pun tidaklah mudah.

Timor Leste harus bisa mengalahkan Malaysia di laga pamungkas grup B Piala AFF U-23 2023.

Laga Malaysia vs Timor Leste ini juga akan memengaruhi hasil lolos atau tidaknya Timnas Indonesia U-23 ke semifinal Piala AFF U-23 2023.

Load More