Bolatimes.com - Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke final Indonesia Open 2023. Presiden Joko Widodo yang nonton langsung turut mendoakan agar Ginting bisa juara dengan mengalahkan wakil Denmark, Viktor Axelsen, Minggu (18/6/2023).
Hal itu disampaikan Jokowi setelah menyaksikan langsung pertandingan semifinal Indonesia Open 2023 di Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/6/2023) malam WIB.
"Semoga besok (Minggu) menang, final menang," ujar Presiden Jokowi dalam keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden, seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga:
Hasil Indonesia Open 2023: Pecundangi Li Shi Feng, Anthony Sinisuka Ginting Melaju ke Final
Pertandingan semifinal yang disaksikan Jokowi pada Sabtu (16/6) mempertemukan tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melawan tunggal putra China, Li Shi Feng.
Anthony Ginting memenangi laga melawan Shi Feng dan menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang akan berlaga pada final, Minggu.
Sebelumnya, pada laga semifinal sektor ganda putra, pasangan Indonesia, Pramudya Kusumawardana dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, harus mengakui keunggulan ganda unggulan kedua asal Malaysia, Aaron Chia dan Soh Wooi Yik dengan skor 12-21, 23-21, 21-13.
Baca Juga:
Performanya Impresif, Media Argentina Waspadai Satu Pemain Timnas Indonesia
Dalam laga semifinal, Sabtu (16/6) malam, yang berlangsung selama 51 menit tersebut, Anthony Ginting berhasil keluar sebagai pemenang setelah menyudahi perlawanan Shi Feng dengan dua gim langsung, 21-17, 21-15.
Selama pertandingan semifinal berjalan, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana berkali-kali bertepuk tangan saat Ginting menambah skor. Saat Ginting memastikan langkahnya ke final, Presiden dan Ibu Iriana tampak berdiri dan memberikan tepuk tangan.
Turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam kesempatan tersebut yakni Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, Ketua Umum Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Agung Firman Sampurna, dan Sekjen PBSI Komjen Pol. Muhammad Fadil Imran.
Baca Juga:
AFA Bagikan Momen Sesi Latihan Argentina Jelang Lawan Timnas Indonesia, Netizen: Ngeri!
Berita Terkait
-
Update Ranking Terbaru BWF: Fajar/Rian Masih Adem di Puncak, Ginting Tempel Axelsen
-
Erick Thohir Sebut Presiden Jokowi Minta Mendagri Revisi Aturan, Klub Liga 3 Boleh Pakai Dana APBD
-
AMSI, AJI, IJTI dan IDA Minta Presiden Cari Jalan Terbaik untuk Perpres Publishers Rights
-
Presiden Jokowi Tak Sebut Stadion di Bali untuk Piala Dunia U-17 2023, Masih Sakit Hati?
-
Presiden Jokowi Ingin Stadion JIS Direnovasi, Menpora Langsung Turun Tangan
-
Dapat Dua Jempol dari Presiden Jokowi, Reaksi Shin Tae-yong Bikin Kagum
-
Viral karena Dampingi Pemain Timnas Argentina, Ternyata Begini Jadi Player Escort seperti Cucu Presiden Jokowi Jan Ethes
-
Dipuji Presiden Jokowi karena Sukses Datangkan Timnas Argentina, Begini Reaksi Tak Terduga Erick Thohir
-
Presiden Jokowi Bangga dengan Timnas Indonesia, Cuma Kalah 0-2 Lawan Peringkat 1 Dunia
-
PSSI Konfirmasi Presiden Jokowi akan Nonton Langsung Laga TImnas Indonesia vs Argentina
Terpopuler
-
5 Data Fakta Kesalahan Leroy Sane yang Berujung Kekalahan Jerman dari Austria
-
Bikin Malu Dipecundangi Austria, Leroy Sane Pemain yang Harus Disalahkan
-
Tak Setuju Saddil Ramdani Menjadi MOTM Kontra Filipina, Suporter Timnas Indonesia Pilih Ernando Ari, ini Alasannya
-
Menjadi Man of the Match, Saddil Ramdani Dapat Pujian dari Suporter Timnas Indonesia di Laga Kontra Filipina
Terkini
-
Lebih dekat dengan Atlet Voli Italia Elena Pietrini, Cek Akun Instagramnya, em Dijamin Manteng
-
Rajin Bawa Sholawat, Megawati Ungkap Resep Tampil Gacor di Liga Korea Selatan
-
Jago di Lapangan, Media Korea Selatan Soroti Penampilan Megawati yang Pakai Jilbab
-
Tak Hanya Megawati Hangestri, Inilah 4 Atlet Voli Indonesia yang Kini Berkarier di Luar Negeri
-
Pevoli Indonesia Megawati Hangestri Debut di Liga Voli Korea Selatan, Langsung Jadi MVP
-
Evan Soumilena Cetak Gol Debut di Liga Futsal Portugal, ADCR Caxinas Bantai Candoso 10-0
-
Profil Seyed Hossein Mousavi, Pemain Afghanistan yang Ejek Timnas Futsal Indonesia
-
Cuma 10 Menit, Rider Moto2 Alonso Lopez Dibuat Takjub dengan Aksi Tukang Duplikat Kunci di Lombok
-
Profil Agung Firman Sampurna, Ketum PBSI yang Disorot Usai Bulu Tangkis Nihil Medali di Asian Games
-
Asian Games 2022: Bar-bar, Pemain Korea Utara Mau Pukul Ofisial Jepang di Lapangan Usai Diberi Minum