Husna Rahmayunita
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo mengembalikan kok ke pebulu tangkis tunggal putra Singapura Loh Kean Yew saat pertandingan pada babak 16 besar Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (9/6/2022). . ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/YU

Bolatimes.com - Sebanyak 14 wakil Indonesia diturunkan untuk mengikuti ajang Chinese Taipen Open 2022. Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah merilis skuad Merah Putih untuk ajang tersebut, ada nama Chico Aura Dwi Wardoyo hingga Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Taipei Open 2022 merupakan ajang BWF World Tour Super 300. Ajang tersebut bakal menjadi wadah bagi talenta-talenta muda untuk unjuk gigi.

Indonesia mengutus 14 wakil untuk mengikuti Taipen Open 2022 yang akan berlangsung di Taipei Heping Basketball Gymnasium pada 19-24 Juli mendatang.

Sebanyak 14 wakil tersebut berasal dari lima sektor. Terbanyak dari ganda putri yang memainkan enam wakil. Sementara tunggal putra ada tiga wakil, ganda putra satu wakil, tunggal putri satu wakil sedangkan ganda campuran tiga utusan.

Merujuk laman BWF, dua tunggal putra Indonesia yakni Chico Aura Dwi Wardoyo serta Ikhsan Leonardp Imanuel Rumbay akan mengawali perjuangan di babak utama. Sedangkan, Christian Adinata bakal melewati babak kualifikasi terlebih dulu.

Di sektor ganda putra pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin atau The Babies bakal menjadi tumpuan. Begitu juga dengan Putri Kusuma Wardani yang menjadi satu-satunya andalan Indonesia dari sektor tunggal putri.

Sementara itu, ganda campuran punya tiga wakil yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Zachariah Josiahno Sumati/Hediana Julimarbela.

Untuk ganda putri, ada dua unggulan yang akan tampil yakni Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang baru saja menjuarai Singapore Open 2022.

Selain kedua pasangan itu, ada empat duo lainnya yang akan mewakili ganda putri Indonesia di Taipei Open 2022.

Berikut daftar wakil Indonesia di Taipei Open 2022.

Tunggal putra

Chico Aura Dwi Wardoyo
Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay
Christian Adinata

Tunggal putri

Putri Kusumawa Wardani

Ganda putra

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Ganda putri

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto
Melani Mamahit/Tryola Nadia
Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro
MeilysaTrias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose

Ganda campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
Zachariah Josiahno Sumati/Hediana Julimarbela

Load More