Bolatimes.com - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Hendra Setiawan mengundang perhatian saat tiba-tiba menjadi pelatih di Denmark Open 2021. Istrinya, Sandiana Arief sampai komentar.
Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan atau yang sering dijuluki The Daddies tersingkir dari Denmark Open 2021 usai dikalahkan oleh wakil Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seide.
Nah, pada babak 16 besar, Hendra Setiawan tampil mendampingi Tommy Sugiarto. Ia duduk sebagai pelatih pebulu tangkis senior tersebut.
Baca Juga:
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman, Sama-sama On Fire
Potret Hendra Setiawan saat mengawasi pertandingan pun diunggah oleh akun @bwf.indonesia. Saat itu, Hendra terlihat mengenakan jaket dan masker bertema merah putih.
"Hai coach! Tell me your strategy," tulis pengunggah, Kamis (22/10/2021).
Keterlibatan ganda putra peringkat dua dunia itu terbukti membuahkan hasil, Tommy Sugiarto sukses mengalahkan wakil Prancis, Thomas Rouxel dengan skor 21-18, 16-21, dan 21-19 dan memantapkan langkah ke perempat final.
Baca Juga:
Link Live Streaming Persita vs Persikabo, Laskar Padjadjaran sedang On Fire
Namun, netizen justru dibuat salah fokus dengan gaya Hendra Setiawan ketika di pinggir lapangan. Termasuk sang istri yang justru memberikan komentar kocak, menyentil gaya potong rambut Hendra.
"Nampak jelas hasil potongan sejuta," tulis Sandiana Arief di kolom komentar postingan BWF.
Kontan saja, hal itu mengundang riuh netter lain. Bahkan ribuan orang menyukai tanggapan tersebut.
Baca Juga:
Prediksi Timnas Indonesia U-23 vs Nepal, Lini Belakang Masih Jadi PR
"Astaga ci, ngakak ya Allah," tulis @diary***.
"Ternyata julid juga ea ci san san," sahut @dev***.
"Ngakak, potongan rambut sejeti jadi seumuran dengan Fajar dan Ginting," kata @raud***.
Baca Juga:
Dibantai 6, Kekalahan Paling Memalukan dalam Karier Jose Mourinho
Usut punya usut, Sandiana Arief memang sempat menyentil sang suami ketika pamer cukuran rambut seharga Rp 1 juta.
Saat itu, Hendra Setiawan dan sejumlah skuad Garuda lain kompak potong rambut di Eropa. Namun menurut Sandiana Arief hasil potong rambut berharga fantastis itu biasa saja.
Berita Terkait
-
Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023: Berguguran, 4 Wakil Indonesia Lolos ke Perempat Final
-
Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023: Menang Mudah atas Wakil Italia, The Daddies ke 16 Besar
-
13 Pebulu Tangkis Indonesia Dapat Undangan Tampil di BWF World Championships, Berikut Daftarnya
-
Mohammad Ahsan Sembuh dari Cedera, Siap Tempur di BAC 2023
-
Cedera Ahsan Belum Pulih Total, The Daddies Singgung Target di BAC 2023
-
Kalah dari Fajar/Rian di Final All England 2023, The Daddies Akui Kelelahan
-
Lutut Kiri Bengkak, Kondisi Terkini Mohammad Ahsan usai Cedera di Final All England 2023
-
Rekap Hasil Final All England 2023: Fajar / Rian Juara usai Menangi Perang Saudara Lawan Hendra / Ahsan
-
Duel di Final All England 2023, Fajar Alfian ke Hendra Setiawan: Siapkan Jantungmu
-
Jadwal Final All England 2023 Hari Ini: Perang Saudara The Daddies vs Fajar/Rian
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports
-
Tim Monster Energy Yamaha Gelar Uji Coba Privat Jelang MotoGP Amerika Serikat