Pipin Lukmanul Hakim
Hasil pertandingan Persib Bandung vs Persis Solo dalam pekan ke-24 Liga 1 2023/2024, harus berakhir dengan skor sama 2-2, di Stadion GBLA, Minggu (4/2/2024) sore. (Persib.co.id).

Sementara itu, pelatih Persib Bojan Hodak mengatakan, bahwa semua berjalan di bawah kendali dengan baik.

"Kami sempat memimpin 2-0, semuanya berjalan dengan baik dan di bawah kendali. Kemudian dua gol datang entah dari mana," kata Bojan.

Menurut Bojan, secara taktikal skuad Maung Bandung seharusnya bisa menang. Ia mengaku ada dua kesalahan yang dilakukan anak asuhnya, sehingga harus dibayar mahal dengan kehilangan poin di hadapan puluhan ribu Bobotoh.

"Sulit dipercaya. Dua kesalahan yang biasanya dilakukan oleh anak-anak. Kami kehilangan dua poin. Selama 70 menit kami bermain bagus, Stefano bisa mencetak gol," kata Bojan.

Namun, Persib harus menerima kenyataan kehilangan dua poin di kandang. Meski sempat unggul dua gol, tapi mereka mengakhiri laga lawan Persis dengan skor sama kuat.

"Pemahamannya dengan dua striker sudah semakin membaik, gelandang juga bagus kecuali di babak pertama, di 5-10 menit awal, tapi setelah itu berjalan bagus," kata Bojan.

Persib terlebih dahulu unggul melalui gol Stefano Beltrame di menit 15, dan Ciro Alves menit 60. Tetapi, Persis membalasnya melalui Alexis Messidoro menit 67, dan David Gonzalez menit 87.

"Ketika kami mulai membaik dan unggul, kami kecolongan dua gol. Saya tidak bisa mendeskripsikan bagaimana gol kebobolan kami," kata Bojan.

Load More