Bolatimes.com - Pemain adalan Timnas Argentina Lautaro Martinez terang-terangan menolak untuk pindah ke Liga Arab Saudi meski ditawari gaji tinggi. Inter Milan menjadi alasannya.
Lautaro Martinez memilih untuk bertahan di Inter Milan. Ia merasa bahagia berada di klub Italia tersebut. Padahal disebut-sebut ada tawaran gaji 10 kali lipat dari klub Arab, tetapi Lautaro menolaknya.
"Benar ada tawaran besar. Namun, saya bahagia di Inter dan di (kota) Milan," kata Lautaro yang dikutip Marca pada Jumat (28/7) via Antara.
Baca Juga:
Anurak Phanram Cs Pulang Kampung usai Thailand Kalah Dramatis di FIVB Challenger Cup 2023
Dia juga mengatakan, keluarganya juga sudah betah di Milan sehingga dia tidak perlu menerima tawaran tersebut.
"Saya kapten di sini, Inter adalah rumah kedua saya. Saya merasa dicintai di sini sejak awal dan saya bangga ada di sini," kata Lautaro.
"Uangnya memang banyak, tetapi pada akhirnya itu tergantung orangnya," lanjut Lautaro.
Baca Juga:
Jadwal Siaran Langsung Timnas Voli Putra Indonesia vs Thailand di SEA V League 2023 Seri 2 Hari Ini
Kontrak Lautaro Martinez di Inter Milan sendiri masih berlaku hingga 2026.
Bersama Nerazzuri, Lautaro berhasil meraih trofi Serie A, dua Coppa Italia, dan dua trofi Supercoppa Italia.
Lautaro Martinez telah mencetak 102 gol dalam 298 penampilan di seluruh kompetisi sejak bergabung ke Inter Milan dari klub Argentina, Racing Club pada 2018.
Baca Juga:
Viral Video Momen Gelandang Timnas Indonesia Ricky Kambuaya Ngamuk di Bench Bali United
Sementara itu, level internasional, striker 25 tahun itu berhasil mengantarkan Timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022, Copa America 2021 dan trofi Finalissima 2022.
Berita Terkait
-
Meroket! Timnas Indonesia Bisa Naik 6 Peringkat Ranking FIFA Jika Menang dari Arab Saudi
-
Tim Negara Asal Shin Tae-yong Masuk Perempat Final Piala Asia usai Hajar Arab Saudi
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
-
Mantan Pelatih Manchester City Meyakini Sepak Bola Arab Saudi akan Berkembang seperti Negara Eropa
-
Piala Asia: Prediksi Skor dan Susunan Pemain pada Pertandingan Arab Saudi vs Oman, Siapa yang Bakal Menang?
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
-
Intip Potensi Lawan Berat Inter Milan Milan di Babak 16 Besar Liga Champion, Klub Ini Bisa Jadi Batu Sandungan
-
Belum Pulih 100 Persen, Radja Nainggolan Baru Bisa Debut di BRI Liga 1 Pada Tahun Depan
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib