Bolatimes.com - Jadwal Liga Champions malam ini, Kamis (20/4/2023) dini hari WIB, akan memainkan dua laga leg kedua babak perempat final. Adalah duel hidup mati antara Bayern Munich vs Manchester City dan Inter Milan vs Benfica.
Bayern Munich akan menjamu Manchester City di Allianz Arena, Munich. Die Roten punya misi berat untuk membalikan keadaan setelah dibungkam 0-3 oleh The Citizens di Etihad pekan lalu.
Sejak dilatih Thomas Tuchel, Bayern Munich masih mencari formula terbaik terlihat dari hasil kurang memuaskan yang mereka raih dalam lima laga terakhir.
Baca Juga:
PSSI Pastikan Jadwal Liga Indonesia Musim Depan Tak Berbenturan dengan Agenda Timnas Indonesia
Setelah mengalahkan Dortmund dalam debutnya sebagai pelatih Bayern, Tuchel kesulitan dengan kalah 1-2 dari Freiburg untuk kemudian membalas kekalahan itu dengan kemenangan 1-0 tiga hari berselang sebelum tumbang 0-3 dari Man City.
Parahnya, di laga terakhir jelang laga penting kontra The Citizen, Bayern Munich kembali tersandung. Mereka bermain imbang 1-1 kontra Hoffenheim di Bundesliga.
Di sisi lain, Manchester City terus melanjutkan performa impresif. Tim asuhan Pep Guardiola saat ini dalam laju 14 laga tak terkalahkan dengan menyapu bersih kemenangan di 10 laga terakhir.
Baca Juga:
Garuda Select Pecundangi Arsenal, Netizen Colek Ketum PSSI hingga Shin Tae-yong
Rentetan kemenangan itu termasuk membungkam Liverpool, Bayern Munich dan teranyar menghancurkan Leicester City 3-1 untuk memangkas ketertinggalan menjadi hanya empat poin dari Arsenal dalam perebutan juara Liga Inggris 2022-2023.
Merujuk rekor pertemuan, Bayern Munich tidak diuntungkan. Dalam tujuh perjumpaan di Liga Champions, mereka cuma menang tiga kali dengan sisanya milik Manchester City.
Di laga lain, Inter Milan akan menjamu Benfica di Giuseppe Meazza, Kamis (20/4/2023) pukul 02.00 WIB.
Baca Juga:
Tak Berdaya, Kiper Arsenal Pasrah Gawangnya Dijebol Bomber Garuda Select
Inter Milan selaku tuan rumah sudah menginjakkan satu kakinya di semifinal setelah mengalahkan Benfica 2-0 pada leg pertama di Estadio da Luz, Lisbon, pekan lalu.
Unggul agregat 2-0 membuat hasil imbang saja sudah cukup untuk Inter Milan lolos ke semifinal Liga Champions 2022-2023.
Berikut jadwal Liga Champions malam ini, Kamis (20/4/2023) dini hari WIB.
Baca Juga:
Siapkan Kejutan, PSSI Datangkan Argentina Jadi Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni?
02.00 Bayern Munich vs Manchester City (Vidio & SCTV)
02.00 Inter Milan vs Benfica (Vidio & Moji)
Berita Terkait
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Duh Man City Sudah Memenangi Segalanya di Inggris
-
Berbagai Kejutan Menarik di Sepanjang Musim Liga Champions
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
-
Intip Potensi Lawan Berat Inter Milan Milan di Babak 16 Besar Liga Champion, Klub Ini Bisa Jadi Batu Sandungan
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
-
Belum Pulih 100 Persen, Radja Nainggolan Baru Bisa Debut di BRI Liga 1 Pada Tahun Depan
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib