Bolatimes.com - Bek Liverpool, Ibrahima Konate, terharu setelah diberi tahu bahwa suporter The Reds di Stadion Anfield sempat melantunkan yel-yel namanya dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions melawan Villarreal pada Rabu (27/4).
Konate sendiri mengaku tidak sadar bahwa yel-yel namanya itu sempat terdengar di Anfield saat menjawab pertanyaan dalam wawancara khusus yang disiarkan situs resmi Liverpool, Jumat malam.
"Tidak! Sungguh? Anda harus memperlihatkannya pada saya!" kata Konate bersemangat ketika ditanya hal itu.
Baca Juga:
Ralf Rangnick Resmi Jadi Pelatih Baru Timnas Austria
"Mendengarnya dan mengetahui itu dari Anda, sejujurnya saya sedikit malu! Saya tidak sadar tapi mengetahui itu, seperti mimpi yang jadi kenyataan. Bahwa Anfield melantunkan yel-yel namamu, sungguh mimpi yang jadi nyata," ujarnya menambahkan.
Konate lantas meminta kepada pewawancaranya untuk mempertontonkan rekaman ketika Anfield melantunkan yel-yel namanya dan bersumpah untuk mendengarnya secara lebih rinci.
"Saya tidak mau meneteskan air mata di atas lapangan, tapi ini jelas sesuatu yang besar," kata Konate.
Baca Juga:
3 Pemain Persib Bandung Lolos ke SEA Games 2021, Ada Marc Klok
Akun Twitter resmi Liverpool juga mengunggah potongan video berdurasi 15 detik dari pertandingan leg kontra Villarreal yang tepat dikemas untuk memperdengarkan yel-yel kecil Anfield melantunkan atau meneriakkan nama panggilan Konate, Ibou.
Adegan itu terjadi sekira menit ke-78 pertandingan saat Konate sukses memotong bola yang tengah digiring oleh gelandang Villarreal Alfonso Pedraza di sisi kanan pertahanan Liverpool, sebelum kemudian nama panggilan Konate menggema di Anfield.
Konate didatangkan Liverpool dari RB Leipzig pada 1 Juli 2021 lalu, selang empat hari setelah The Reds mengumumkan kesepakatan pembelian yang dilaporkan senilai 36 juta poundsterling (sekira Rp658,6 miliar).
Baca Juga:
Esteban Vizcarra Resmi Gabung Madura United
Musim ini Konate menjadi opsi mumpuni bagi Juergen Klopp dalam meramu palang pintu pertahanan Liverpool bergantian dengan Joel Matip untuk berduet dengan Virgil van Dijk.
Secara keseluruhan Konate mencatatkan 23 penampilan untuk Liverpool di semua kompetisi termasuk di partai final Piala Liga Inggris, di mana ia sukses menjadi salah satu algojo dalam adu penalti untuk mengalahkan Chelsea 11-10.
Konate dipercaya tampil sebagai sebelas mula Liverpool dalam tiga pertandingan terakhir di Liga Champions, di mana ia membukukan dua gol ke gawang Benfica di babak perempat final.
Baca Juga:
Thomas Doll Datang Lebih Cepat ke Indonesia, Agendakan Pramusim Buat Persija
Pemain Prancis berusia 22 tahun itu juga memiliki rekor positif yakni Liverpool tidak pernah kalah tiap kali Konate bermain dalam 23 pertandingan.
(Antara)
Berita Terkait
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
-
Pemain Asal Liverpool Tegaskan Timnas Indonesia akan Jadi Pelampiasan Jepang: Tidak Punya Pilihan Lagi!
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib