Bolatimes.com - Momen menarik perhatian terjadi dalam laga lanjutan Liga Prancis, ketika Prancis Saint-Germain berhadapan dengan Lyon. Tersebar kabar, Lionel Messi ngambek.
Lionel Messi ngambek dengan pelatih PSG, Mauricio Pochettino gara-gara ditarik keluar lapangan. Megabintang pindahan Barcelona itu tak dibiarkan main sampai waktu penuh.
Pochettino meminta Messi keluar untuk digantikan oleh Achraf Hakimi. Namun, gegara hal itu raut wajah Messi menuai sorotan.
Baca Juga:
Kemarin Blunder sekarang Jadi Pahlawan, Jesse Lingard: Itulah Sepak Bola
La Pulga, sapaanya, terlihat tak senang saat ditarik keluar. Bahkan ketika menuju bangku cadangan, Messi nyaris tidak menyentuh tangan sang pelatih sebelum berbalik untuk melihat ke arah Pochettino dengan ekspresi bingung.
Messi masih terlihat saat sudah duduk di bangku cadangan. Kawan setimnya, Leandro Paredes sampai memperhatikan gestur pemain bernomor punggung 30 itu.
Baca Juga:
AS Roma Tumbang, Jose Mourinho Akui I Giallorossi Tak Bermain Bagus
Momen tersebut mendapatkan berbagai reaksi dari netizen. Tidak sedikit yang merasa iba melihat Messi yang sebelumnya menjadi andalan Barcelona diperlakukan seperti itu di PSG.
"Kalau lihat Messi seperti lebih sedih lagi," tulis @isf*.
"Kasihan," tulis @rachmat*****.
Baca Juga:
Kritik Laga Juventus vs AC Milan, Pioli Sebut Banyak yang Mesti Dibenahi
Sejatinya, laga semalam menjadi debut perdana bagi Lionel Messi bermain di kandang sendiri. Sayangnya, pemain 34 tahun itu tak memberikan dampak besar.
Mengutip Suara.com Lionel Messi tak banyak memberi impak dalam kemenangan dramamtis 2-1 PSG yang diinisiasi gol telat Mauro Icardi.
Dalam laga di Parc des Princes itu, Lionel Messi tampil sebagai starter dengan menempati posisi nomor 10. Dia di apit Angel Di Maria dan Neymar, guna menyokong Kylian Mbappe selaku ujung tombak.
Baca Juga:
Bantu Borussia Dortmund Menang, Erling Haaland Torehkan Statistik Apik
Namun Messi tidak mendapat kesempatan bermain 90 menit di laga ini. Seperempat jam jelang waktu normal berakhir, dia ditarik keluar.
Selepas ditariknya Messi, PSG justru sukses mencetak gol kemenangan lewat Mauro Icardi yang tampil sejak menit ke-82 menggantikan Angel Di Maria.
Selanjutnya PSG akan melakukan perjalanan ke Mets pada tengah pekan ini, sebelum menjamu Montpellier di Parc Des Princes Sabtu depan.
(Suara.com/Arief Apriadi)
Berita Terkait
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
Top Skor Piala Asia 2023: Striker Thailand dan Winger PSG asal Korea Selatan Pimpin Klasemen
-
5 Pemain Piala Dunia U-17 2023 Diprediksi Bisa Jadi Bintang Masa Depan, Ada Titisan Messi dan Striker FC Barcelona
-
Sejumlah Nama Bintang Dunia Tercatat Alumni Piala Dunia U-17, Siapa Saja
-
Piala Dunia U-17: Maroko Bawa Pemain Terbaik, Termasuk Wonderkid PSG dan Juventus
-
Usai Dicoret Bima Sakti, Lionel Sinathrya Justru Promosi ke Paris Saint-Germain U-19
-
Dicoret Timnas Indonesia U-17, Lionel Sinathrya Langsung Gabung PSG
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib