Irwan Febri Rialdi
Pemain PSM Makassar saat melakukan sesi latihan di lapangan Stadion Mini Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/1/2020). (ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya)

Bolatimes.com - Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI) kembali mengingatkan PSM Makassar untuk melunasi gaji para pemainnya. General Manager APPI, Ponaryo Astaman menyebut PSM punya waktu melunasi sampai dengan kick-off pertama Liga 1 2021/2022.

Konsekuensi jika Juku Eja --julukan PSM Makassar-- telat menunaikan tugasnya itu, maka mereka tidak bisa mendaftarkan pemain untuk kompetisi, yang tentu tidak bisa mengikuti kompetisi.

"Deadline-nya sampai kompetisi mulai. Kalau sebelum kompetisi mulai belum selesai, mereka tidak bisa melakukan pendaftaran pemain baru. Kalau sanksi sudah kelar dan hari pendaftaran masih buka ya bisa daftar pemain," kata Ponaryo kepada awak media saat ditemui seusai kongres PSSI beberapa waktu lalu.

Baca Juga:
Catat! Ini Jadwal Euro 2020, Lengkap dari Grup A hingga Grup F

Mantan Kapten Tim Nasional Indonesia, Ponaryo Astaman, diwawancarai di Jakarta, Senin (19/3). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]

Mantan pemain Persija Jakarta itu mendapatkan informasi PSM sudah mencicil gaji pemain. Namun, apa yang dilakukan PSM tidak bisa membuat sanksi yang menghantui PSM dicabut begitu saja.

National Dispute Resolution Chamber (NDRC) yang menjatuhi sanksi PSM meminta mereka melunasinya secara tunai. Adapun total tunggakan yang harus dibayar PSM mencapai Rp6 miliar.

"Info terakhir yang saya dapat sudah mulai dilakukan pembayaran oleh PSM, jumlahnya belum tunai dan sekaligus. Artinya bertahap," tambah Ponaryo.

Baca Juga:
Shin Tae-yong Vs Akira Nishino, Duel Pelatih Level Piala Dunia

"Akan tetapi itu tidak berimbas terhadap sanksinya kalau belum lunas, karena bunyi keputusannya kan lunas. Tunai," ucapnya.

Nantinya, jika PSM telah melunasi para pemain yang bersangkutan akan melaporkannya ke APPI. Kemudian APPI akan meneruskannya ke NDRC untuk kembali dibahas.

"Nanti dari pemain lapor ke APPI, kemudian kita masukkan lagi ke NDRC, ini loh PSM Makassar sudah menyelesaikan keputusannya, buktinya ini. Begitu dilihat sama NDRC oke, sudah bener, lunas, berarti hukuman itu dicabut, itu disosialisasikan dan diteruskan ke operator liga," pungkasnya.

Baca Juga:
5 Pertemuan Terakhir Timnas Indonesia Vs Thailand, Siapa Lebih Unggul?

Adapun NDRC adalah salah satu pilot project FIFA. Selain Indonesia, yang punya badan independen nasional NDRC yaitu Kosta Rika, Malaysia, dan Slovakia.

Nah, pemain-pemain bisa mengadukan masalah seperti penunggakan gaji ke APPI yang nanti akan meneruskannya ke NDRC.

Baca Juga:
RESMI: Eric Garcia Gabung Barcelona

Load More