Bolatimes.com - Wabah virus corona sedang merajalela di Italia. Kondisi ini membuat AC Milan belum memikirkan kapan sesi latihan tim akan kembali digelar.
Sebelumnya, dua tim Serie A Italia, yakni Napoli dan Lazio sempat sesumbar bahwa skuat mereka akan tetap menggelar latihan di tengah masifnya pandemi virus corona saat ini di Italia.
Akan tetapi, toh kedua klub tersebut pada akhirnya tetap membatalkan sesi latihan skuat masing-masing.
Dan kini, kubu AC Milan mengonfirmasi mereka tidak akan melanjutkan aktivitas-aktivitas terkait sepakbola sampai situasi Corona di Italia mulai kondusif, ataupun sampai adanya pemberitahuan lebih lanjut dari pemerintah.
"AC Milan mengumumkan bahwa agenda tim untuk kembali berlatih akan diundur mengacu kepada tanggal yang diberikan pihak-pihak berwenang dan saran medis," demikian pernyataan AC Milan di laman resmi mereka, Sabtu (28/3/2020).
"Kembali berlatih secara kolektif, itu sama sekali bukan menjadi opsi bagi kami saat ini. Kami belum memikirkan itu. Kesehatan dan keselamatan para pemain, staf, serta komunitas kami adalah yang utama."
Italia sendiri saat ini sudah memberlakukan lockdown, namun pandemi Virus Corona terlihat masih belum melambat dengan terdapatnya korban jiwa sebanyak 969 orang, hanya dalam satu hari pada Jumat (27/3/2020) kemarin!
Catatan terkini menampilkan bahwa total terdapat 86.498 kasus virus corona di Italia, dengan total korban jiwa sebanyak 9.134 orang.
Penulis: Rully Fauzi
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Olivier Giroud Siap Bikin Kejutan, Siap-Siap AC Milan Gigit Jari
-
5 Ribu Gol Pulisic di AC Milan Bikin Merinding, Legenda Brasil Bisa Geleng-Geleng
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
Sempat Dilirik Shin Tae-yong, Gelandang AC Milan Keturunan Indonesia Jadi Sorotan Publik San Siro
-
Syarat Berat AC Milan Bertengger di Puncak Klasemen Liga Champions, Awas Borussia Dortmund Buka Kaleng-Kaleng
-
Derbi Milan, Inter Milan Bantai AC Milan 5-1
-
Prediksi Tim yang Lolos ke 16 Besar Liga Champions 2023/2024, Ada Klub yang Dibela Pemain Keturunan Indonesia
-
Profil Alexander Simmelhack, Wonderkid Denmark yang Dijuluki The Next Ibrahimovic
-
Pemain Keturunan Indonesia Dipuji Legenda AC Milan, Dianggap sebagai Gelandang yang Cerdas
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib