Bolatimes.com - Tottenham Hotspur sukses meraih kemenangan atas Manchester City dengan skor 2-0 pada pekan ke-25 Liga Inggris 2019/2020 di Tottenham Hotspur, Senin (3/2/2020) dini hari WIB.
Pada tersebut, Man City membuang peluang setelah Ilkay Gündogan gagal mencetak gol dari titik penalti di babak pertama.
Man City juga harus bermain dengan sepuluh orang setelah Olexandr Zinchenko diganjar kartu kuning kedua. Tak lama berselang, Bergwijn membuat tim barunya memimpin 1-0.
Baca Juga:
Persebaya Surabaya Belum Pikirkan Target di Piala Gubernur Jatim 2020
Son Heung-min memperbesar kemenangan skuat besutan Jose Mourinho menjadi 2-0. Hasil ini membuat Tottenham masih di posisi kelima klasemen Liga Inggris dengan 37 poin dari 25 laga.
Sementara Man City masih berada di posisi kedua klasemen dengan 51 poin dari 25 laga. Namun hasil itu membuat mereka gagal memangkas jarak dengan pimpinan klasemen Liverpool yang masih unggul 22 poin.
Jalannya Pertandingan
Baca Juga:
3 Klub Liga 1 Ini Punya Akun TikTok, Ada Persija Jakarta
Manchester City langsung menekan di awal pertandingan. Kevin De Bruyne membuka serangan di menit ke-8 dari sudut sempat namun masih melebar dari sasaran.
Satu menit berselang, ancaman datang dari Sergio Aguero lewat sepakan kaki kanannya namun masih melenceng tipis di samping kanan gawang Tottenham.
Sementara usaha Tottenham lewat sepakan Son Heung-Min masih dapat diblok. Setelah itu, Man City kembali menekan lewat De Bruyne dari luar kotak penalti namun masih dapat diamankan kiper Hugo Lloris.
Baca Juga:
Resmi! Persib Bandung Lepas Achmad Jufriyanto
Pada menit ke-27, Sergio Agüero kembali mengancam lewat tembakan kaki kanannya memanfaatkan umpan Riyad Mahrez. Namun Hugo Lloris kembali dapat mengamankan gawangnya.
Di menit ke-36, Man City mendapatkan hadiah penalti setelah Serge Aurier melakukan pelanggaran di area terlarang. Wasit pun menunjuk titik putih setelah memantau VAR.
Namun Ilkay Gündogan gagal memanfaatkan peluang emas itu untuk menjadi gol. Sepakan kaki kanannya dapat digagalkan oleh kiper Hugo Lloris.
Baca Juga:
Keren! Liga 1 2020 akan Gunakan Bola Buatan Indonesia
Man City kembali mencoba membangun serangan. Namun usaha Oleksandr Zinchenko dari luar kotak penalti dapat diblok dan dua peluang Sergio Aguero juga gagal membuahkan hasil di akhir babak pertama.
Hingga turun minum skor Tottenham vs Man City masih tetap 0-0. Di babak kedua, Man City kembali mencoba melanjutkan tekanannya namun tendangan Aguero masih dapat diblok di menit ke-49.
Sementara usaha Ilkay Gündogan dan Rodrigo juga masih gagal membuahkan hasil. Namun di menit ke-60, Man City harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Olexandr Zinchenko mendapat kartu kuning kedua.
Situasi ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Spurs. Pemain baru Spurs Bergwijn langsung mencetak gol di debutnya lewat tendangan volinya setelah mendapat umpan dari Lucas Moura di menit ke-63.
Tottenham pun memimpin 1-0 atas Man City. Namun delapan menit berselang, Bergwijn ditarik keluar oleh Mourinho dan digantikan oleh Erik Lamela.
Pada menit ke-71, Tottenham sudah unggul 2-0 berkat gol Son Heung-Min hasil sepakan kaki kanannya setelah memanfaatkan umpan terukur Tanguy Ndombele.
Man City masih mencoba melakukan serangan guna mengejar ketertinggalannya. Namun skuat besutan Pep Guardiola ini tetap kesulitan untuk menjebol gawang Spurs.
Sepakan kaki kiri Bernardo Silva di menit ke-89 masih dapat diblok. Sementara sundulan Gabriel Jesus masih dapat digagalkan Hugo Lloris.
Hingga wasit meniupkan peluit panjang di akhir pertandingan, Tottenham Hotspur masih tetap mampu menjaga keunggulannya 2-0 atas Manchester City.
Klasemen terbaru Liga Inggris 2019/2020:
Penulis: Reky Kalumata
Berita Terkait
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
-
Marselino Ferdinan Namanya Dipajang dengan Son Heung Min hingga Membuat Pemantau Bakat Terkesima
-
Indra Sjafri Panggil Pemain Muda Tottenham Hotspur ke Timnas U-20, Han Willhoft-King Merespon Begini
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Goran Paulic Bela Lini Serang Persib yang Disorot Lantaran Mendadak Mandul
-
Kondisi Juergen Klopp Setelah Ditabrak Kostas Tsimikas
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib