Rauhanda Riyantama
Selebrasi Marcus Rashford usai membobol gawang Liverpool. (OLI SCARFF / AFP)

Bolatimes.com - Manchester United gagal memetik poin penuh saat menjamu Liverpool dalam laga pekan kesembilan Liga Primer Inggris. Atas hasil tersebut, sang penyerang, Marcus Rashford, mengaku sangat kecewa.

Duel klasik yang digelar di Old Trafford, Minggu (20/10/2019) malam WIB itu harus berakhir imbang 1-1. Rashford pun menjadi pemain yang mencetak gol untuk keunggulan Manchester United di babak pertama.

Manchester United sejatinya hampir meraih kemenangan. Namun sayang, The Reds mampu menyamakan kedudukan di penghujung babak kedua lewat gol Adam Lallana.

Baca Juga:
Diimbangi Liverpool, Manchester United Terdampar di Posisi 13 Klasemen

''Kami pantas meraih tiga poin. Saya pikir mereka tidak cukup bagus untuk meraih hasil imbang dari laga kali ini, atau bahkan menang, tapi beginilah sepak bola,'' ujar Rashford, sebagaimana dikutip dari Sky Sports.

''Ini adalah kesempatan besar yang terlewatkan dan kami hampir meraihnya. Harapannya pada tengah pekan nanti kami bisa meraih kemenangan dan akan menjadi awalan bagi kami,'' imbuhnya.

Lebih lanjut, kekecewaan yang dirasakan Rashford bisa dibilang wajar. Sebab, Setan Merah sudah cukup lama gagal meraih kemenangan sejak terakhir kali mengalahkan Leicester City pada September lalu.

Baca Juga:
Mbappe Pecundangi Dua Rekannya saat Berlatih, Begini Kata Netizen

Kini setelah hanya main imbang kontra Liverpool, Manchester United makin terpuruk di papan bawah klasemen. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer terdampar di posisi ke-13 dengan torehan 10 poin.

Load More