Galih Priatmojo | Irwan Febri Rialdi
Maurizio Sarri diapit para petinggi Juventus diperkenalkan secara resmi sebagai juru taktik Bianconeri. [@juventus / Instagram]

Bolatimes.com - Juventus dipaksa bermain imbang saat menyambangi markas Fiorentina di Stadion Artemio Franchidi pada pekan ketiga Serie A Italia, Sabtu (14/9/2019) malam WIB. Skuat Bianconeri ditahan dengan skor 0-0.

Pada pertandingan tersebut, Juventus diterpa badai cedera. Douglas Costa ditarik keluar karena cedera hamstring, Miralem Pjanic mengalami masalah paha, dan Danilo juga tumbang. Jatah tiga pergantian pun habis hanya untuk mengganti permain cedera.

Selain itu, Sarri juga mengeluhkan jadwal pertandingan melawan Fiorentina. Sebab, laga itu dilangsungkan pada siang hari yang cuacanya begitu panas. Situasi itu membuat Sarri puas menerima hasil seri di kandang Fiorentina.

Baca Juga:
Ini 3 Rahasia Bima Sakti Bikin Timnas Indonesia U-16 Bermental Juara

"Kami tidak menampilkan performa yang berkualitas, situasinya sangat rumit, karena Fiorentina bermain baik dan kami menggunakan semua jatah pergantian pemain karena cedera dan tidak punya pemain bugar untuk dimasukkan," ujar Sarri kepada Sky Sport Italia.

"Dengan semua variabel itu, kami tampil bagus dalam hal karakter untuk dapat poin dari sini. Kami banyak kehilangan bola, yang mungkin juga konsekuensi dari masalah fisik. Bermain di tengah hari di Florence ketika masih musim panas itu berat untuk setiap orang," imbuhnya.

Tambahan satu angka membuat Juventus kini mengumpulkan tujuh poin. Mereka untuk sementara berada di posisi kedua klasemen Serie A Italia, di bawah Inter Milan yang mengoleksi poin sembilan.

Baca Juga:
Cetak Gol untuk PSG, Suporter Minta Neymar Dijual ke Kawasan Prostitusi

Load More