Galih Priatmojo | Muhammad Ilham Baktora
Penyerang Manchester City, Gabriel Jesus merayakan keberhasilannya mengeksekusi penalti ke gawang Liverpool di ajang Community Shield, Minggu (4/8/2019). Laga tersebut sempat diwarnai aksi bentrokan. [ADRIAN DENNIS / AFP]

Bolatimes.com - Bentrokan warnai gelaran Community Shield. Dalam sebuah video yang beredar, bentrokan diduga terjadi antara fans Manchester City dan Liverpool yang sedang dalam perjalanan.

Liverpool harus mengakui keperkasaan skuat asuhan Pep Guardiola usai dikandaskan dalam perebutan juara Community Shield 2019 di Stadion Wembley, Inggris, Minggu (4/8/2019). Laga tersebut dimenangkan Manchester City lewat adu penalti dengan skor 4-5.

Usai gelaran pembuka musim kompetisi Liga Inggris nan baru tersebut, publik dikejutkan dengan video bentrok yang diduga terjadi antara fans Man City dan Liverpool.

Baca Juga:
Manchester City Bekuk Liverpool di Community Shield, Ini 5 Fakta Menariknya

Melalui unggahan akun jejaring sosial Twitter @thecasualultra, perkelahian massa tersebut terjadi di dalam sebuah kereta.

Dikutip dari The Sun, Senin (5/8/2019) kejadian tersebut berada di Stasiun Great Portland Street, London. Dalam pernyataan polisi disebutkan jika petugas keamanan sudah mendapat laporan terkait perkelahian yang mengganggu penumpang lain di dalam kereta.

Baca Juga:
Bantai Myanmar 5-0, Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF U-15 2019

"Petugas BTP dipanggil pukul 02.02, Minggu (4/8) setelah sebuah laporan tentang perkelahian besar di Stasiun Great Portland Street, London. Pertarungan melibatkan penggemar sepak bola," bunyi laporan tersebut.

"Penyelidikan atas insiden itu masih dalam proses, petugas masih mengidentifikasi orang-orang yang terlibat dalam pertarungan tersebut. Saat ini tak ada yang cedera dan tak ada penangkapan yang dilakukan,"tutup rilis itu.

Terpisah, baik Manchester City dan Liverpool menjadi klub di hari pertama yang membuka Liga Primer Inggris musim 2019/2020, 10 Agustus mendatang.

Baca Juga:
Jelang Hadapi Filipina di Piala AFF U-18, Ini Motivasi Fakhri Husaini

Liverpool bakal menghadapi Norwich City pukul 02.00 WIB. Sedangkan The Citizen menantang West Ham pukul 18.30 WIB.

Load More