Bolatimes.com - Tendangan roket Mohamed Salah yang membuat gawang Chelsea jebol di menit ke-53 memastikan Liverpool kembali menduduki puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris. Tak hanya itu, gol tersebut juga jadi kado indah hingga menyebabkan tangis pecah dari sejumlah fans Liverpool yang menyaksikkan di Anfield, Minggu (14/4/2019) semalam.
Liverpool memperpanjang rekor kemenangan di kandang usai menundukkan Chelsea di laga pekan ke-34 Liga Primer Inggris dengan skor 2-0. Dua gol disumbang oleh Sadio Mane dan Mohamed Salah.
Dalam laga itu, Salah mencetak gol spektakuler yang dilesakkan dari luar kotak penalti. Menyisir dari sisi kiri pertahanan Chelsea, pemain Timnas Mesir itu berhasil membuat tendangan roket lewat kaki kirinya.
Baca Juga:
MU Lakukan Langkah Jitu Sogok Paul Pogba dengan Ini Agar Jauhi Real Madrid
Gol Salah itu tak sekadar memastikan kemenangan bagi Liverpool dan kembali ke puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris. Tapi gol tersebut juga jadi kado indah bagi sejumlah fans Liverpool.
Seperti dilansir dari Liverpoolecho.co.uk, tangis haru pun pecah menyambut gol spektakuler Salah itu. Momen itu terlihat saat seorang fans Liverpool bernama Margaret Aspinall yang merupakan keluarga dari korban tragedi Hillsborough memeluk salah satu legenda The Reds, Sir Kenny Dalglish sambil menangis.
Baca Juga:
Hasil Lengkap Liga Primer Inggris Pekan Ini, City Tempel Ketat Liverpool
Margaret merupakan ibu dari salah seorang fans Liverpool bernama James. Pemuda berusia 18 tahun itu menjadi salah satu korban dari 96 suporter yang tewas dalam tragedi 30 tahun lalu di Sheffield.
Selain Margaret, raut emosional juga ditunjukkan oleh ikon Liverpool lainnya, Sami Hyppia. Ia terlihat begitu sumringah melihat kemenangan Liverpool atas Chelsea.
Laga Liverpool kontra Chelsea hari itu memang cukup menguras air mata lantaran di momen yang sama juga diperingati tragedi Hillsborough yang membuka kembali kisah kelam sejumlah fans Liverpool.
Baca Juga:
Ini Fakta Usai Liverpool Gebuk Chelsea, Pertama Kali Menang Sejak 2012
Untuk diketahui, tragedi Hillsborough terjadi pada laga semifinal Piala FA yang mempertemukan Liverpool dengan Nottingham Forest. Kerusuhan di laga tersebut membuat sebanyak 96 orang tewas yang semuanya merupakan fans Liverpool.
Berita Terkait
-
Bek Kiri Rp 695,2 Miliar Keturunan Indonesia Direkrut Klub Premier League, Dikontrak 6 Tahun
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Jelang Jepang vs Indonesia, Persib dan Liverpool Kompak Lakukan Ini
-
Pemain Asal Liverpool Tegaskan Timnas Indonesia akan Jadi Pelampiasan Jepang: Tidak Punya Pilihan Lagi!
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib