Bolatimes.com - Manchester City kembali menduduki puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris setelah memetik kemenangan 2-0 atas tuan rumah Fulham di Stadion Craven Cottage, London. Menyusul klub sekotanya, Manchester United juga meraih kemenangan 2-1 saat menjamu Watford. Berikut hasil Liga Primer Inggris hingga malam tadi.
City kembali ke puncak klasemen dengan koleksi 77 poin, menggusur Liverpool (76) yang sebelum ini sempat di posisi teratas. Sementara itu Fulham, harus tertahan di urutan kedua dari dasar klasemen dengan potensi degradasi kian menguat.
Bernardo Silva dan Sergio Aguero mencetak gol-gol kemenangan City di laga ini, masing-masing pada menit ke-5 dan 27. Gol pembuka City sendiri tercipta akibat blunder Cyrus Christie di kubu Fulham. Sementara gol Aguero justru memanfaatkan bola dari Bernardo Silva.
Baca Juga:
Prabowo Sebut Pertahanan Lemah, Netizen Samakan dengan Real Madrid
Di bagian lain, Manchester United yang tampil di stadion kebanggaan Old Trafford, mampu memenangi laga perdana sejak Ole Gunnar Solskjaer resmi menjabat sebagai pelatih tetap tim itu.
Kendati laga ini tidak mudah, dua gol masing-masing dari Marcus Rashford (menit 28) dan Anthony Martial (menit 72), sudah cukup sebagai modal kemenangan MU. Gol balasan Adoulaye Doucoure pada menit terakhir laga tak mampu menyelamatkan timnya dari kekalahan.
Berkat hasil ini, Manchester United naik ke peringkat 4 klasemen dengan 61 poin, menggeser Arsenal (60) dan menyamai raihan poin Tottenham Hotspur (61) yang ada di posisi 3 sementara. Tottenham sendiri pada Minggu (31/3) ini akan berhadapan dengan Liverpool dalam laga big match yang menentukan.
Baca Juga:
Legenda Brasil Ini Sebut Mbappe Tak Pantas Dihargai Rp 4,4 Triliun
Laga-laga lainnya antara lain mencatatkan kemenangan 1-0 Southampton di kandang Brighton & Hove Albion, Burnley yang menang 2-0 atas Wolverhampton, Crystal Palace vs Huddersfield 2-0, Leicester City vs Bournemouth 2-0, serta West Ham yang takluk 0-2 di tangan Everton.
Berita Terkait
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Duh Man City Sudah Memenangi Segalanya di Inggris
-
Atletico Bungkam Wakil Serie A Lazio, Tiket 16 Besar Sudah di Tangan
-
Jalan Tol Manchester City di Grup C Liga Champions, Pep Senyum Full
-
Jika Ini Terjadi, Guardiola Berani Ambil Risiko Paksa Erling Haaland Lawan Liverpool
-
Prediksi Skor Manchester City vs Liverpool, Badai Cedera Bisa Pengaruhi Pergulatan Panas?
-
32 Tembakan ke Gawang, 8 Gol Gila dan Rekor Baru di Laga Panas Chelsea vs Man City
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib