Bolatimes.com - Juventus kabarnya akan membuat langkah mengejutkan di musim panas nanti. Klub raksasa Serie A itu disebut ingin mengorbankan Paulo Dybala demi mendapatkan Mohamed Salah.
Sebelumnya nama Mohamed Salah memang sempat diberitakan menjadi incaran Juventus beberapa waktu lalu. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, kabar tersebut perlahan-lahan meredam.
Kini melansir dari Tuttomercato, kabar keterterikan Juventus pada Salah kembali mencuat ke permukaan. Bahkan Si Nyonya Tua disebut sudah mempersiapkan sejumlah uang dengan ditambah Paulo Dybala untuk mendatangkan pemain asal Mesir tersebut dari Liverpool.
Baca Juga:
FIFA Larang Ezra Walian Bela Timnas Indonesia U-23
Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici juga dilaporkan keinginannya sudah bulat untuk mendatangkan Mohamed Salah ke Turin.
Sebelum bergabung dengan Liverpool, Mohamed Salah memang sempat mencicipi sengitnya laga Serie A bersama AS Roma dan Fiorentina. Atas hal itu lah pemain berusia 26 tahun itu sudah bisa dikatakan memiliki pengalaman bermain di liga teratas Negeri Pizza tersebut.
Belum lagi ditambah fakta kini Mohamed Salah sudah menjadi penyerang berbahaya sejak bersama Liverpool. Maka tak heran jika Juventus berniat untuk memboyongnya.
Baca Juga:
Belgia Menang, Thibaut Courtois Justru Buat Blunder Konyol
Sepertinya karena itu lah Juventus sampai rela mengorbankan Paulo Dybala untuk memuluskan rencana mereka mendapatkan Mohamed Salah.
Akan tetapi di sini lain itu juga akan menjadi masalah bagi Bianconeri. Melihat Salah merupakan andalan di lini depan The Reds, pihak klub pastinya tidak akan melepas pemain terbaik versi PFA dan FWA itu dengan mudah.
Selain Mohamed Salah, Juventus juga dilaporkan mengincar Federico Chiesa. Penyerang milik Fiorentina itu masuk dalam rencana Bianconeri yang tengah memperkuat lini depan mereka.
Baca Juga:
Gegara Bisul, Bek Kiri Liverpool Ini Batal Perkuat Skotlandia
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
VAR Selamatkan Setan Merah dan Gol Telat Casemiro Bikin Manchester United Harus Ladeni Liverpool
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Drawing 16 Besar Liga Europa, Final Dini AC Milan vs Liverpool, Siapa yang Atur?
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Jeda Liga 1 Jadi Kesempatan Bojan Hodak Berikan Hal Ini untuk Pemain Persib