Bolatimes.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengaku kurang senang dengan adanya Boxing Day atau pertandingan yang digelar sehari setelah Natal di Serie A Italia musim 2018/2019. Ia mengakui bahwa belum terbiasa.
Massimiliano Allegri untuk pertama kalinya menemani Juventus berlaga pada Boxing Day dengan bertandang ke markas Atalanta, di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Rabu (26/12/2018).
Pada laga itu, Juventus memetik satu poin menyusul hasil imbang 2-2 yang diraih kedua tim. Bahkan, Si Nyonya Tua bisa dibilang beruntung karena hampir menelan kekalahan andai tak ada gol Cristiano Ronaldo 12 menit menjelang waktu bubar.
Baca Juga:
Heboh, Mantan Kapten Timnas Indonesia Dikabarkan Sudah Tunangan
Terkait hasil itu, Massimiliano Allegri tak memungkiri jika dirinya kecewa. Namun, di sisi lain, ia merasa tidak terbiasa bertanding ketika Natal. Maklum, budaya Liga Primer Inggris ini baru pertama kali diterapkan di Serie A Italia musim ini.
''Kami bekerja keras dan ingin menang. Tentu saja kami harus kerja keras untuk menjuarai liga. Saya kecewa, mungkin karena saya tidak terbiasa bermain saat Natal,'' kata Massimiliano Allegri seperti dikutip dari Football Italia, Kamis (27/12/2018).
''Tim bermain sangat bagus di babak pertama, tetapi Atalanta mampu mencetak satu gol dari satu kesempatan. Kami tahu laga ini akan sulit. Di babak kedua kami bermain dengan 10 orang tetapi masih bisa menang. Satu poin ini terasa adil buat kedua tim. Sekarang kami harus bersiap untuk laga kontra Sampdoria,'' tuturnya menambahkan.
Baca Juga:
Ole Gunnar Solskjaer Bikin Paul Pogba Bersinar di Manchester United
Beruntung bagi Juventus, meski gagal meraih kemenangan, mereka tetap bisa tenang berada di puncak klasemen sementara Serie A musim ini. Pasalnya, pada laga lain, Napoli yang merupakan pesaing terdekat tumbang 0-1 dari Inter Milan.
Usai melawan Atalanta, Juventus sudah harus bersiap kembali untuk melawan Sampdoria pada Sabtu (29/12/2018). Setelah laga itu, barulah tim-tim Serie A akan merasakan libur selama dua pekan sebelum kembali berjuang pada pekan kedua Januari 2019.
Baca Juga:
Maurizio Sarri Sebut Peran Hazard Sama Seperti Messi & Ronaldo
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Prediksi Pertandingan Atalanta vs Frosinone Liga Italia 16 Januari 2024
-
Gelandang Persib Kenang Pengalaman dan Tekanan di Si Nyonya Tua
-
Tiga 'Ritual' Stefano Beltrame Sebelum Bertanding, Sudah Dipraktikkan di Persib, Belum?
-
Media Italia Gambarkan Suasana Saat Stefano Beltrame Debut Bersama Juventus
-
Sempat Dilirik Shin Tae-yong, Gelandang AC Milan Keturunan Indonesia Jadi Sorotan Publik San Siro
-
Dipecundangi Juventus, Pelatih Napoli Ogah Mengakui Kekalahan hingga Salahkan Nasib
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Manchester United Alami Dua Kekalahan Beruntun, Ruben Amorim Dipecat?
-
Liverpool Sodori Kontrak Baru, Virgil van Dijk Mau Nerima?
-
Xabi Alonso Berlindung dari Godaan Setan Merah, Ini Rencana Cerdas yang Dipilih
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Dua Sosok yang Pernah Antar Persib Bandung Juara Sampaikan Pesan Ini
-
Pelatih Persib Bojan Hodak Santai dengan Absennya Rezaldi Saat Jamu Persebaya
-
Sporting Director PT Persib Teddy Tjahjono Klarifikasi Tudingan Saksi Memberatkan Bobotoh
-
Pemain Persib Bandung Henhen Herdiana Tak Menyangka Akan Jalani Laga ke-100
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1