Galih Priatmojo | Andiarsa Nata
Jose Mourinho dan Pep Guardiola (Paul Ellis/AFP)

Bolatimes.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola baru-baru ini turut menanggapi kabar pemecatan Jose Mourinho dari kursi pelatih Manchester United. Guardiola merasa sedih melihat Mourinho harus pergi dari Old Trafford.

Seperti diketahui, Jose Mourinho telah resmi dipecat oleh Manchester United pada Selasa, (19/12/2018). Mourinho dipecat usai Setan Merah menelan kekalahan menyakitkan dengan skor 3-1 dari Liverpool di pekan ke-17 Liga Primer.

Saat ini, posisi Manchester United di klasemen Liga Primer belum aman. Mereka berada di peringkat enam dengan mengumpulkan 26 poin. The Red Devils terpaut 19 poin dari Liverpool yang berada di posisi puncak.

Baca Juga:
Ini Komentar Lionel Messi usai Sabet Sepatu Emas 2018

Sementara di Liga Champions, Mourinho pergi setelah mengantar Manchester United lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up grup.

Penyebab pemecatan Jose Mourinho dari kursi pelatih dinilai karena performa buruk Manchester United di awal musim 2018/19. 

Ekspresi Jose Mourinho saat Manchester United dikalahkan Liverpool 1-3 di Stadion Anfield (AFP)

Melihat kabar pemecatan Jose Mourinho itu, Pep Guardiola ternyata juga ikut sedih. 

Baca Juga:
Inter Milan Tak Tertarik Datangkan Jose Mourinho, Ini Alasannya

''Saya selalu sedih terhadap pelatih yang mengalami kejadian seperti itu. Kami sendirian dalam menghadapi situasi tersebut,'' buka Pep Guardiola dikutip dari Sky Sports.

''Saya dekat dengan semua pelatih. Anda dipecat ketika mendapat hasil tidak bagus. Jose tidak membutuhkan saya, dia sangat kuat,'' sambung Guardiola.

Pep Guardiola pun hanya bisa mendoakan yang terbaik untuk Jose Mourinho. Eks pelatih Bayern Munchen itu juga berharap Mourinho akan segera kembali melatih sebuah klub.

Baca Juga:
Mauricio Pochettino Jawab Isu ke Manchester United

''Saya berharap yang terbaik untuknya dan dia akan segera kembali melatih,'' tutup Guardiola.

Berdasarkan Transfermrkt, selama sekitar dua setengah tahun menukangi Manchester United, Jose Mourinho tercatat telah memimpin Setan Merah di 144 pertandingan. Dari 144 pertandingan tersebut, Mourinho mempersembahkan 84 kemenangan, 31 seri, dan 29 kekalahan.

Baca Juga:
Jose Mourinho vs Pogba Masih Dibahas, Patrice Evra Geram

Load More