Stephanus Aranditio | Irwan Febri Rialdi
Mesut Ozil berjabat tangan dengan pelaith Unai Emery saat pertandingan Arsenal melawan Leicester City pada 22 Oktober 2018 (Glyn Kirk/AFP)

Bolatimes.com - Arsenal tak memainkan Mesut Ozil ketika menghadapi Bournemouth di pertandingan Liga Primer Inggris. Keputusan itu pun mendapat dukungan dari eks penyerang The Gunners, Ian Wright.

Arsenal berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 ketika bertandang ke markas Bournemouth di Vitality Stadium, Sabtu (24/11/2018). Gol kemenangan The Gunners tercipta melalui gol bunuh diri Jefferson Lerma dan gol Pierre-Emerick Aubameyang.

Dalam kemenangan tersebut, secara mengejutkan Mesut Ozil yang bermain dalam empat laga terakhir hanya duduk manis di bangku cadangan. Namun, Manajer Arsenal, Unai Emery, mengaku memiliki alasan tersendiri.

Baca Juga:
Pelatih Real Madrid Marah Sergio Ramos Dituduh Pakai Doping

Pelatih Arsenal, Unai Emery (Glyn Kirk/AFP)

''Kami berpikir bagaimana kami bisa lebih baik di pertandingan hari ini, pertandingan yang sangat menuntut dengan fisik dan intensitas mereka,'' kata Emery seperti dikutip The Guardian.

"Namun semua pemain penting. Hari ini kami juga mencoba bermain dengan tiga bek. Ini adalah kesempatan untuk berimprovisasi dan menemukan penampilan terbaik kami," lanjutnya.

Meski demikian, keputusan Unai Emery mendapatkan dukungan dari mantan penyerang Arsenal, Ian Wright. Ia menilai arsitek asal Spanyol itu sudah mengambil keputusan tepat dengan menepikan Ozil.

Baca Juga:
Radja Nainggolan Tak Mau Lagi Dicap Sebagai Bad Boy

''Dia mengambil keputusan karena itu merupakan yang terbaik untuk tim,'' kata Wright di BBC Radio.

''Dia tak takut untuk bilang 'kami tahu suatu hal, saya tak berpikir saya mendapatkan kontribusi yang memadai darimu' dan melawan Bournemouth, dia mempunyai keberanian untuk menepikannya. Semua bergantung pada Oezil untuk bisa tampil bagus lagi,'' tuturnya menambahkan.

Sementara itu, kemenangan atas Bournemouth memperpanjang catatan tak terkalahkan Arsenal menjadi 17 laga. Selain itu, hasil itu juga memutus tiga hasil imbang yang diraih dalam tiga laga terakhir di Vitality Stadium.

Baca Juga:
Di Tangan Maurizio Sarri, N'Golo Kante Jadi Gelandang Biasa Saja

Load More