Galih Priatmojo | Andiarsa Nata
Gelandang Paris Saint-Germain, Angel Di Maria (Jean-Francois Monier/AFP)

Bolatimes.com - Winger Paris-Saint Germain, Angel Di Maria mengungkapkan keinginannya untuk bertahan di PSG. Di Maria merasa bahagia di Paris dan berharap klub Eropa terakhir yang ia bela adalah PSG.

Angel Di Maria diboyong PSG dari Manchester United pada tahun 2015. Saat itu Di Maria mengalami musim yang kurang bagus di Inggris bersama Setan Merah. PSG pun mendatangkannya dengan nilai transfer mencapai 44 juta poundsterling.

Kontrak Di Maria sendiri bersama PSG akan berakhir pada tahun depan, tapi hingga kini belum ada kabar bahwa pihak klub dan sang pemain menjalin kesepakatan terkait perpanjangan kontrak.

Baca Juga:
Cristiano Ronaldo Torehkan Prestasi Lain di Serie A

Urung adanya kejelasan status tersebut memancing Juventus menjadikan mantan pemain Real Madrid itu sebagai bidikannya di bursa transfer musim depan. Dilaporkan Bianconeri meninginkan pemain Timnas Argentina itu untuk membantu Cristiano Ronaldo di Juventus.

Angel Di Maria, Neymar, dan Marquinhos merayakan gol saat melawan Rennes pada 23 September 2018 (Jean Francois Monier/AFP)

Namun, kini Angel Di Maria buka suara terkait masa depannya di PSG. Pemain berusia 30 tahun itu mengatakan keinginananya untuk bertahan di Paris. Di Maria juga menambahkan bahwa ia merasa senang dan berharap PSG adalah klub Eropa terakhir yang ia bela.

''Saya sangat bahagia di sini, jadi saya hanya bisa menunggu untuk melihat apa yang akan terjadi,'' ucap Angel Di Maria seperti yang dikutip dari Telefoot.

Baca Juga:
Rio Ferdinand Sebut MU Akan Segera Bahas Masa Depan Mourinho

''Klub tahu apa yang saya mau, kita akan lihat. Saya ingin bertahan di sini, tapi saya selalu mengatakan bahwa saya ingin mengakhiri karier di Argentina. Saya berharap klub terakhir saya di Eropa adalah Paris,'' lanjutnya.

Selain itu, kebahagiaan Di Maria bertambah karena pelatih PSG, Thomas Tuchel menganggapnya pemain penting di antara trio lini serangnya, yakni Neymar, Kylian Mbappe dan Edinson Cavani.

''Pelatih (Tuchel) tiba-tiba datang berbicara pada saya, ia membuat saya mengerti bahwa ia menganggap saya penting bagi tim,'' kata Di Maria.

Baca Juga:
Debut di Liga Primer, Bernd Leno Dapat Ucapan Manis dari Kekasih

''Saya rasa ia datang untuk memenangi Liga Champions, dan kami memiliki peluang bagus untuk juara karena kami memiliki Neymar, Mbappe dan Edinson Cavani. Mereka yang terbaik!'' tandas Di Maria.

Load More