Galih Priatmojo
Maurizio Sarri/Instagram

Bolatimes.com - Maurizio Sarri akhirnya diumumkan sebagai manajer Chelsea, menggantikan Antonio Conte di Stamford Bridge. Sarri resmi didapuk sebagai manajer Chelsea dengan durasi selama tiga tahun.

Sarri meninggalkan Napoli setelah tiga musim di Serie A. Carlo Ancelotti, mantan manajer Chelsea, ditunjuk sebagai penggantinya pada awal Mei kemarin.

"Saya sangat senang bisa datang ke Chelsea dan Liga Premier. Ini adalah periode baru yang menarik dalam karir saya," ungkap Sarri seperti dilansir dari Mirror, Sabtu (14/7/2018).

Baca Juga:
Kalahkan Thailand, Skuat Indonesia U-19 Raih Peringkat Ketiga

"Saya menantikan untuk mulai bekerja dan bertemu para pemain pada hari Senin menjelang perjalanan ke Australia, di mana saya akan bisa mengenal skuad dan memulai aksi pertandingan kami." terangnya.

"Saya harap kami bisa menyuguhkan sepak bola yang menghibur bagi para penggemar kami, dan bahwa kami akan bersaing memperebutkan piala di akhir musim, yang pantas didapatkan klub ini," katanya lebih lanjut.

Sebagai juru taktik The Blues, Sarri akan ditemani mantan pemain Chelsea Gianfranco Zola sebagai salah satu anggota staf pelatihnya.

Baca Juga:
Selamat Setelah Dua Minggu Terjebak di Gua, Korban Ini Minta KFC

Direktur Chelsea, Marina Granovskaia mengaku sangat menyambut baik atas kedatangan Maurizio Sarri ke Chelsea. Ia berharap tuahnya mampu mengembalikan kejayaan Chelsea.

"Kami senang menyambut Maurizio dan menantikan dia membawa filosofi sepakbola ke Chelsea," ujarnya.

Marina menyebut Sarri memiliki filosofi sepak bola paling menarik di Eropa. Ia mengaku terkesan dengan pendekatan menyerang dan metode pelatihannya yang secara signifikan meningkatkan kualitas para pemain.

Baca Juga:
Heboh! Foto Presiden Kroasia Pakai Bikini Tersebar di Dunia Maya

"Dia memiliki banyak pengalaman di Serie A dan Liga Champions dan kami tahu dia menikmati kesempatan untuk bekerja di Liga Premier," klaimnya.

Pelatih berusia 59 tahun tersebut berhasil menarik perhatian Chelsea setelah mampu membawa Napoli meraih 91 poin di Serie A musim lalu, meskipun pada akhirnya Napoli harus puas di peringkat kedua di bawah Juventus.

Sementara itu, sehari sebelum mengumumkan peresmian Sarri sebagai juru taktik, Chelsea memecat Conte setelah dua tahun berkuasa di Stamford Bridge.

Baca Juga:
Ternyata Messi Terlibat Dalam Tercoretnya Dua Pemain Ini

Conte kehilangan pekerjaannya setelah musim lalu Chelsea terpuruk. The Blues tak mampu mempertahankan gelar juara Liga Inggris dan juga tidak lolos ke Liga Champions.

Chelsea sebenarnya sejak akhir musim lalu menginginkan Sarri. Namun mereka menghadapi banyak kendala.

Klub milik Roman Abramovich kesulitan mencapai kesepakatan dengan Napoli soal kompensasi. Sarri masih terikat kontrak dengan Napoli walau sudah dilengserkan dan digantikan oleh Carlo Ancelotti.

Di sisi lain, Chelsea saat itu juga menghadapi kendala soal pesangon untuk Conte. Baru hari Jumat kemarin, Chelsea mengumumkan pemecatan Conte dengan pesangon 9 juta euro.

Load More