Bolatimes.com - Lionel Messi resmi bergabung ke Paris Saint-Germain (PSG) usai berpisah dengan Barcelona. Hal itu otomatis membuat Antonela Roccuzzo juga menjadi WAGs anyar PSG.
Lionel Messi dipastikan akan bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG) dengan kontrak dua musim atau hingga 2023 . Total gaji ditaksir mencapai 70 juta euro atau sekitar Rp1,18 triliun dalam dua tahun.
Kabar tersebut disampaikan jurnalis spesialis transfer asal Italia, Fabrizio Romano. Lewat Twitter, dia mengklaim negosiasi Messi dan PSG telah rampung.
Baca Juga:
5 Potret Tribuana Tungga Dewi, Diduga Otaki Pencoretan Nama Anak Bepe
"Total kesepakatan selesai pada kontrak dua tahun. Sudah termasuk gaji sekitar 35 juta euro bersih per musim. Messi telah menerima proposal kontrak PSG dan akan berada di Paris dalam beberapa jam ke depan," tulis Fabrizio Romano di Twitter, Selasa (10/8/2021).
Setelah kabar itu muncul, benar saja Messi dan keluarganya langsung bergegas terbang ke Paris menggunakan jet. Hal itu diketahui dari unggahan Instagram Stories sang istri Antonela Roccuzzo.
Nah dalam unggahannya itu, baik Antonela atau Messi terlihat tersenyum semringah. Bahkan Antonela juga menuliskan keterangan karena sudah tak sabar menjalani kehidupan baru di Paris.
Baca Juga:
Geger Bambang Pamungkas Coret Nama Sang Anak dari KK, Begini Kronologisnya
"Kami berlima sedang menuju petualangan baru bersama," tulis Antonela di postingannya tersebut.
Seiring pindahnya Messi ke PSG, istri dan anaknya juga diboyong ke Paris. Sebab, messi merupakan sosok pesepak bola yang family man.
Tentu bukan hal yang mudah bagi keluarga Messi untuk berpaling dari Barcelona. Sebab, Messi menganggapnya sudah sebagai rumah sendiri karena dia sudah berada di Barcelona sejak usia 13 tahun.
Baca Juga:
Kenalin Noni Madueke, Murid Van Nistelrooy yang Digadang akan Bersinar
Bukan hanya itu, anak-anak Messi juga tumbuh besar di Barcelona. La Pulga juga mengakui anak mereka bisa dibilang berdarah Argentina-Catalan.
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
Top Skor Piala Asia 2023: Striker Thailand dan Winger PSG asal Korea Selatan Pimpin Klasemen
-
Hasil UCL: FC Barcelona Mirip Manchester United tapi Beda Nasib Saja
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
-
Cara Persib Bandung Berbagi Semangat di Bulan Ramadan
-
Tren Olahraga Generasi Z dan Pilihan Outfit Kekinian yang Fesyenebel
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Yolla Yuliana Perkenalkan Status Baru: Nih Pasangan Aku di Hidup Aku
-
Pesepakbola Israel Ditangkap Diduga Terkait Pesan Perang Israel-Hamas
-
Istri Pratama Arhan Blak-blakan Ogah Punya Anak Dulu, Azizah Salsha Bilang Begini
-
Cara Eks Pebasket Denny Sumargo Menggoda Maria Vania yang Berbikini