Arif Budi Setyanto
Antonella Roccuzzo, istri Lionel Messi. (Instagram)

Bolatimes.com - Lionel Messi resmi bergabung ke Paris Saint-Germain (PSG) usai berpisah dengan Barcelona. Hal itu otomatis membuat Antonela Roccuzzo juga menjadi WAGs anyar PSG.

Lionel Messi dipastikan akan bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG) dengan kontrak dua musim atau hingga 2023 . Total gaji ditaksir mencapai 70 juta euro atau sekitar Rp1,18 triliun dalam dua tahun.

Kabar tersebut disampaikan jurnalis spesialis transfer asal Italia, Fabrizio Romano. Lewat Twitter, dia mengklaim negosiasi Messi dan PSG telah rampung.

Baca Juga:
5 Potret Tribuana Tungga Dewi, Diduga Otaki Pencoretan Nama Anak Bepe

"Total kesepakatan selesai pada kontrak dua tahun. Sudah termasuk gaji sekitar 35 juta euro bersih per musim. Messi telah menerima proposal kontrak PSG dan akan berada di Paris dalam beberapa jam ke depan," tulis Fabrizio Romano di Twitter, Selasa (10/8/2021).

Setelah kabar itu muncul, benar saja Messi dan keluarganya langsung bergegas terbang ke Paris menggunakan jet. Hal itu diketahui dari unggahan Instagram Stories sang istri Antonela Roccuzzo.

Nah dalam unggahannya itu, baik Antonela atau Messi terlihat tersenyum semringah. Bahkan Antonela juga menuliskan keterangan karena sudah tak sabar menjalani kehidupan baru di Paris.

Baca Juga:
Geger Bambang Pamungkas Coret Nama Sang Anak dari KK, Begini Kronologisnya

"Kami berlima sedang menuju petualangan baru bersama," tulis Antonela di postingannya tersebut.

Antonela Roccuzzo dan Lionel Messi. (Instagram/antonelaroccuzzo)

Seiring pindahnya Messi ke PSG, istri dan anaknya juga diboyong ke Paris. Sebab, messi merupakan sosok pesepak bola yang family man.

Tentu bukan hal yang mudah bagi keluarga Messi untuk berpaling dari Barcelona. Sebab, Messi menganggapnya sudah sebagai rumah sendiri karena dia sudah berada di Barcelona sejak usia 13 tahun.

Baca Juga:
Kenalin Noni Madueke, Murid Van Nistelrooy yang Digadang akan Bersinar

Bukan hanya itu, anak-anak Messi juga tumbuh besar di Barcelona. La Pulga juga mengakui anak mereka bisa dibilang berdarah Argentina-Catalan.

Load More