Bolatimes.com - Sudah jamak diketahui sejak lama, sepakbola memiliki sisi magis dan bisa dibilang akrab dengan dunia mistis. Kutukan dan keberuntungan dipercaya bisa hinggap sewaktu-waktu seiring menggelindingnya si kulit bundar.
Nah, percaya atau tidak berikut tiga peristiwa di dunia sepakbola yang dipercaya diselimuti kekuatan magis nan mistis. Bahkan hingga kini peristiwa itu urung mampu dipecahkan dengan akal pikiran lho.
Nasib sial Zlatan Ibrahimovic di ajang Champions
Baca Juga:
5 Kabar Baik Real Madrid Menyambut Musim 2018/2019
Bomber yang dijuluki Ibrakadabra ini merupakan salah satu yang berbahaya di daratan benua biru. Ketajamannya di lini depan tak perlu diragukan lagi.
Bersama klub-klub besar seperti Inter, Juventus, Barcelona dan Paris Saint Germain, Ibrahimovic selalu tampil konsisten sebagai penyerang subur. Dari total karirnya di sepakbola, Ibrahimovic sudah mencatatkan 280 gol dari 549 penampilannya.
Namun, Ibrahimovic nyatanya bukanlah pemain yang sempurna. Apalagi dengan level sekaliber dirinya sama sekali urung mencicipi indahnya menyentuh trofi Piala Champions. Trofi yang dijuluki si Kuping Besar itu tampaknya memiliki kekuatan mistis yang senantiasa menghindari Ibrahimovic.
Baca Juga:
Daniel Sturridge Cuma Butuh 24 Detik Cetak Gol ke Gawang West Ham
Ya, bisa dibilang Ibrahimovic datang di waktu dan tempat yang salah tiap kali membela klub barunya. Lihat saja, pada tahun 2009, yakni semusim sebelum Ibra bergabung, Barcelona berhasil mengangkat trofi Champions setelah mengalahkan Manchester United di final. Begitu juga ketika Inter meraih trofi di pentas Eropa edisi 2009/2010, Zlatan sudah meninggalkan klub itu menuju Barcelona.
Pada Liga Champions musim berikutnya 2010/2011, Barcelona mengangkat trofi lagi. Tapi Ibrahimovic sekali lagi melewatkan kesempatan emas karena sedang dipinjamkan ke Milan.
Terlepas dari benar tidaknya kekuatan magis yang membuat sial Ibrahimovic di pentas Eropa itu, tetapi peristiwa itu masih sulit dipecahkan dengan logika hingga kini.
Baca Juga:
John Stones Bertekad Jadi Pemain Bertahan Terbaik di Dunia
Kutukan 12 Gol Arubinha
Masih ingat dengan kutukan Guttmann kepada klub besutannya Benfica. Sumpah serapahnya yang menyebut Benfica takkan juara Eropa telah membelenggu klub yang bermarkas di Lisbon, Portugal itu.
Sejak merengkuh kampium Champions di era 1962, klub berjuluk si Elang itu tak pernah lagi menyentuh trofi paling bergengsi di pentas Eropa itu.
Baca Juga:
Kepindahan Kepa ke Chelsea Disebut Ada Pengaruh Pepe Reina
Nah, nyatanya nasib serupa juga dialami klub asal Brasil, Vasco da Gama.
Kisahnya pada tahun 1937, Vasco da Gama berhasil menundukkan lawannya Andarai dengan skor fantastis yakni 12-0. Bayangkan, selusin gol masuk ke gawang Andarai yang dikawal Arubinha tanpa balas.
Dirudung kesedihan sekaligus terpukul, Arubinha pun melontarkan ucapan terlarang yakni mendoakan Vasco da Gama tidak akan menjadi juara lagi hingga 12 tahun lamanya sesuai jumlah gol yang masuk ke gawangnya.
Rumor pun beredar untuk memuluskan doanya itu, Arubinha mengubur katak di bawah lapangan Sao Januario, yang dipercaya memiliki kekuatan mistis.
Meski sulit dipercaya, kutukan kiper Andarai itu terjadi. Selama sepuluh musim kemudian, Vasco da Gama tidak pernah lagi menjadi juara.
Pengurus klub yang percaya pada rumor mistis itupun meminta seluruh permukaan lapangan untuk digali dan diganti demi menghapuskan kutukan Arubinha. Anehnya, hal itu manjur, Vasco pun menjadi juara lagi di liga musim berikutnya.
Harry Kane dan kutukan bulan Agustus
Siapa yang mengira, salah satu bomber tersubur di Liga Primer Inggris musim lalu, Harry Kane ternyata tak pernah mencetak sebiji gol pun di bulan Agustus.
Dari catatan, total ada sebanyak 44 percobaan gol yang dibuat oleh Kane di bulan Agustus selama mengikuti Liga Primer Inggris. Anehnya, tak satu pun dari usaha itu yang berbuah gol.
Padahal, Kane pernah memiliki kesempatan emas mencetak gol di bulan Agustus 2016. Namun pemain andalan timnas Inggris itu gagal mengeksekusinya.
Kejadian serupa juga dialaminya saat melawan Chelsea. Kane melepaskan 8 tendangan ke gawang The Blues, namun tak satu pun yang berhasil dikonversi jadi gol.
Kejadian mistis yang sulit dipecahkan ini rupanya disadari oleh media Inggris dan sempat menjadi berita. Namun ketika ditanya, Kane menganggap ketidakberuntungannya di bulan Agustus adalah bagian dari pertandingan. Ia menyangkal hal-hal mistis dikaitkan kepadanya.
"Ini adalah yang banyak dibicarakan, tetapi saya tidak terganggu akan hal itu. Itu adalah bagian dari pertandingan, saya hanya bisa terus bekerja keras, tidak besar kepala dan saya yakin gol akan datang kepada saya," Ungkap Kane kepada The Telegraph.
Berita Terkait
-
Franz Beckenbauer, Legenda Sepakbola Jerman Meninggal Dunia
-
Komentar Erick Thohir usai Pelaku Match Fixing Terciduk Polisi: Sinyal Bahwa PSSI..
-
Berbagai Kejutan Menarik di Sepanjang Musim Liga Champions
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
-
Intip Potensi Lawan Berat Inter Milan Milan di Babak 16 Besar Liga Champion, Klub Ini Bisa Jadi Batu Sandungan
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
-
Atletico Bungkam Wakil Serie A Lazio, Tiket 16 Besar Sudah di Tangan
-
Jalan Tol Manchester City di Grup C Liga Champions, Pep Senyum Full
-
5 Skenario Man United Lolos 16 Liga Champions Termasuk Laga Formalitas Bayern Munchen
-
Link Live Streaming Liga Champions Galatasaray vs Manchester United Dini Hari Nanti, Tonton di Sini
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
-
Cara Persib Bandung Berbagi Semangat di Bulan Ramadan
-
Tren Olahraga Generasi Z dan Pilihan Outfit Kekinian yang Fesyenebel
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Yolla Yuliana Perkenalkan Status Baru: Nih Pasangan Aku di Hidup Aku
-
Pesepakbola Israel Ditangkap Diduga Terkait Pesan Perang Israel-Hamas
-
Istri Pratama Arhan Blak-blakan Ogah Punya Anak Dulu, Azizah Salsha Bilang Begini
-
Cara Eks Pebasket Denny Sumargo Menggoda Maria Vania yang Berbikini