Irwan Febri Rialdi
Pelatih Persipura Jayapura, Tony Ho. (Instagram/@persipurapapua1963)

Bolatimes.com - Tony Ho menjadi sosok pelatih untuk Persipura Jayapura mengarungi Liga 2 2023/2024, sosok yang sudah malang melintang di dunia sepak bola Tanah Air.

Tony Ho bakal memimpin klub legendaris Indonesia, Perspipura Jayapura di Liga 2 musim ini setelah dikabarkan batal berpartisipasi.

Sosok Tony Ho bukan wajah asing bagi dunia sepak bola Indonesia, apalagi berkaitan dengan klub berjuluk Mutiara Hitam itu.

Ia pernah menjadi asisten pelatih di Persipura pada tahun 2016 dan 2018, kini ia bertugas membawa tim ini promosi ke kasta teratas kompetisi.

Profil Tony Ho

Usianya sudah 66 tahun, Tony Ho merupakan pria kelahiran Makassar pada 8 April 1957 dan sudah mengantongi lisensi kepelatihan UEFA Pro.

Prestasi bahkan sudah lekat pada dirinya, bersama Persipura Jayapura merengkuh gelar juara di ISC A 2016 lalu.

Saat itu Tony Ho masih menjabat sebagai asisten pelatih di bawah Alfredo Vera, karier kepelatihannya diawali bersama PSM Makassar.

Ia sempat menukangi Persedikab Kabupaten Kediri di Liga 3 sebelum ditunjuk sebagai pelatih kepala Persipura Jayapura musim ini.

Sebelum itu Tony Ho juga pernah menukangi Persedikab Kabupaten Kediri di Liga 3 sebagai pelatih utama, namun kompetisi dihentikan karena Tragedi Kanjuruhan.

Hingga kompetisi akhirnya dilanjutkan namun dengan musim baru, ia ditunjuk sebagai pelatih abru Persipura Jayapura.

Sosok yang sudah tidak asing lagibagi beberapa pilar utama Persipura, seperti Ian Louis Kabes, Yustinus Pae hingga Marinus Wanewar.

Nama Lengkap: Tony Ho
Tanggal Lahir: 8 April 1957
Tempat Lahir: Makassar
Usia: 66 tahun (2023)
Kewarganegaraan: Indonesia
Lisensi Kepelatihan: UEFA Pro

Kontributor: Eko
Load More