Bolatimes.com - Bek sayap kanan Persija Jakarta, Ilham Rio Fahmi, menyambut kedatangan Oliver Bias. Alih-alih menganggapnya sebagai saingan, pemain Timnas Indonesia U-23 mengaku siap belajar.
Bias, yang berposisi sebagai pemain sayap, didatangkan Persija dengan status pinjaman dari klub Ceko FK Paribram dengan masa pinjam setahun pada Rabu (19/7) silam.
Meski berpeluang mengusik dominasi Rio di posisi bek kanan, tetapi pemain asal Banjarnegara tersebut menyatakan bahwa ia tidak terintimidasi dengan kehadiran pemain berdarah Filipina-Jerman tersebut.
Baca Juga:
Rio Fahmi Ungkap Alasan Tolak Jadi Polisi, Pilih Jadi PNS
"Saya menganggapnya bukan saingan. Saya menganggapnya bahu-membahu lah untuk Persija. Jadi saya bisa belajar juga dari Oliver Bias, mungkin Oliver Bias bisa belajar sedikit dengan saya," kata Rio setelah acara ikatan kerja sama Persija dengan Virtualness di Persija Store, Jakarta, Kamis malam.
Rio mengenang pemain asing terdahulu yang juga berposisi di bek kanan, yakni Marco Motta. Menurut Rio, ia justru dapat mengambil banyak pelajaran dari mantan pemain Juventus dan AS Roma itu saat Motta masih berseragam Persija.
"Apalagi dia pernah bermain di RB Leipzig, jadi intinya saya dengan Oliver Bias bekerja bersama untuk kemajuan Persija," tambah Rio.
Terlebih Bias juga bukan sosok yang benar-benar baru bagi Rio. Keduanya sudah pernah bertemu pada pertandingan SEA Games 2021 di Vietnam.
Pada pertandingan tersebut, timnas Indonesia menang besar 4-0 atas Filipina.
"Saat kemarin pertama kali latihan saya juga menyapa dia, dan saya tanya "ingat gak pertemuan kita terakhir di timnas?" Dia bilang ingat. Mungkin saya bisa sedikit membantu lah untuk Oliver Bias tentang kultur dan budaya sepak bola Indonesia," tutur pemain kelahiran Banjarnegara, Jswa Tengah, itu.
Baca Juga:
Persija Jakarta Beberkan Alasan Cuma Pakai Lima Pemain Asing di BRI Liga 1 2023
Sayangnya Bias dipastikan belum akan dimainkan oleh pelatih Thomas Doll pada pertandingan terdekat, yakni melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Karno, Minggu (30/7). Doll menilai Bias masih perlu meningkatkan kebugarannya sebelum kemudian diberi kesempatan bermain.
Dengan demikian, Rio hampir dipastikan akan kembali mengawal sisi kanan Persija. Ia pun berharap dapat meneruskan statistik bagus Persija saat bertemu Persija.
"Saya harap tren positif Persija menghadapi Persebaya berlanjut, apalagi kami di tiga pertemuan terakhir berakhir seri dan kami bisa memenangi pertandingan di kandang Persebaya. Jadi kenapa kami tidak bisa menang di kandang sendiri," yakin mantan pemain Persibara Banjarnegara itu.
Baca Juga:
Bima Sakti Beberkan Alasan Cuma Pertahankan Satu Pemain Diaspora Aaron Liam Suitela
(Antara)
Berita Terkait
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Thomas Doll Ungkap Penyebab Persija Kalah dari Persib
-
Bojan Hodak Ungkap Kunci Kemenangan Persib Atas Persija
-
Link Live TV Nonton Persib vs Persija di Liga 1: Sarat Emosi Adu Gengsi
-
Marc Klok Hatinya Berketar di Laga Persib vs Persija, Bukan karena Mantan Team Melainkan Ini Penyebabnya
-
PREDIKSI Skor Persib vs Persija di Liga 1: Susunan Pemain, Head to Head, Live di Mana?
-
Thomas Doll Ingin Persija Bawa Pulang Tiga Poin dari Markas Persib
-
Duel Persib vs Persija tanpa Penonton di Stadion, Nick Kuipers Bilang Begini
-
Duel Persib vs Persija di Liga 1 2023/2024, Bojan Hodak Sebut Anak Asuhnya Tak Perlu Tambahan Motivasi
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024