Husna Rahmayunita
Jacob Mahler gabung Madura United. (Instagram/@jacob.mahler)

Bolatimes.com - Madura United resmi mendatangkan pemain asal Singapura untuk melengkapi kuota pemain asingnya di kompetisi musim depan. Sosok yang dimaksud ialah Jacob Mahler.

Dikutip Antara dari unggahan resmi instagram klub @maduraunited.fc, Jumat (19/5/2023), yang menuliskan pemain berposisi bek tengah itu akan mengisi satu kuota pemain asing asal ASEAN.

"Satu Slot Pemain ASEAN diamankan @jacob.mahler adalah pemain asal Singapura yang akan memperkuat Laskar Sapeh Kerrab musim ini. Selamat datang dan ayo berjuang bersama," tulis Madura United pada unggahan tersebut.

Baca Juga:
Pelatih Israel U-20 Senggol Indonesia jelang Laga Perdana Piala Dunia U-20 2023, Beri Sindiran Sinis

Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Annisa Zhafarina Qosasi mengatakan bahwa kedatangan Jacob Mahler akan menjadi Q Factor dalam pembentukan tim.

"Kami berharap dengan adanya pemain pemain Asean ini Tim Madura United akan lebih baik dan Jacob punya semua komponen itu untuk membuktikan bahwa dia adalah pemain yang baik," ujar Annisa.

Jacob Mahler menjadi pemain asing ke-4 yang akan membela Madura United pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2023-2024 ,setelah sebelumnya mereka mempertahankan Hugo Gomes, Lulinha, dan Cleberson.

Baca Juga:
Tergabung dalam Grup Neraka di Piala Asia 2023, Mantan Pemain Timnas Indonesia Minta Berkaca ke SEA Games 2023

Profil Jacob Mahler

Jacob Mahler merupakan salah satu pemain muda yang layak mendapat kesempatan membuktikan kapasitasnya di Liga 1 musim depan. Dia punya rekam jejak yang apik bersama Timnas Singapura di level junior.

Sebagai informasi, lelaki keturunan Singapura-Denmark ini lahir di Copenhagen pada 10 April 2000. Pemain berpostur 184 cm ini berposisi sebagai bek tengah. Tak hanya itu, dia juga bisa diplot sebagai gelandang tengah.

Baca Juga:
Prediksi Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk FIFA Matchday Juni 2023, Ada Wajah Baru

Perjalanan karier pemain bernama lengkap Jacob William Mahler ini dimulai bersama National Football Academy di Singapura. Setelah itu, dia direkrut Young Lions pada 2018.

Debut profesional Jacob dicatatkan ketika Young Lions berjumpa Geylang International pada ajang Liga Primer Singapura pada 4 Juli 2018. Sejak medio 2019, dia ditunjuk sebagai kapten klub itu.

Setelah sempat absen cukup lama nyaris selama setahun, Jacob akhirnya mencatatkan penampilannya pada 19 Mei 2023. Pemain ini sempat menepi lama karena cedera lutut.

Baca Juga:
3 Pelatih Top Jerman yang Cocok Jadi Dirtek Baru PSSI Gantikan Indra Sjafri

Potensi Jacob sebetulnya sudah cukup mencuri perhatian sejak 2015. Sebab, saat itu dia memperkuat Timnas Singapura U-16.

Setelah itu, dia naik level ke Timnas U-19 pada 2017, dan kemudian menjadi andalan Timnas U-23 pada medio 2018. 

Adapun debut Jacob bersama Timnas Singapura di level junior tercipta pada ajang uji coba melawan Fiji, tepatnya pada 11 September 2018.

Dia pun sukses mencetak gol debutnya bersama Timnas Singapura saat menghadapi Kamboja pada 16 Oktober 2018. Jacob merupakan salah satu pemain yang tampil di Piala AFF 2018 bersama The Lions.

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Load More