Irwan Febri Rialdi
Dirtek Garuda Select Dennis Wise. (dok.PSSI)

Bolatimes.com - Berikut tiga alasan mengapa sosok Direktur Teknik Garuda Select, yakni Dennis Wise, dianggap cocok untuk melatih Timnas Indonesia U-17.

Belakangan, Timnas Indonesia U-17 menjadi bahan perbincangan, menyusul kemungkinan Indonesia menggantikan Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.

Jika Indonesia ditunjuk FIFA sebagai penyelenggara ajang itu, maka Timnas Indonesia U-17 pun akan tampil pada Piala Dunia U-17 2023 pada November hingga Desember mendatang.

Baca Juga:
Kisah Mualaf Abanda Herman, Dapat Hidayah dari Sholat 5 Waktu Skuad Persib Bandung

Di tengah perbincangan ini, muncul bahan perbincangan lainnya yakni mengenai siapa sosok yang pantas melatih Timnas Indonesia U-17 jika bisa tampil di ajang tersebut.

Banyak yang mendukung Shin Tae-yong agar mau menukangi Timnas Indonesia U-17. Namun dengan banyaknya agenda di akhir tahun, juru taktik asal Korea Selatan ini pun akan dirasa sibuk dengan agenda bersama Timnas Indonesia senior.

Salah satu pengamat sepak bola, yakni Bung Kusnaeni, pun menyebut jika Shin Tae-yong terlalu sibuk, maka Timnas Indonesia U-17 bisa menunjuk pelatih asing lainnya.

Baca Juga:
Nganggur di Timnas Indonesia sampai Juni, Inilah 3 Kegiatan yang Bisa Dilakukan oleh Shin Tae-yong

Dari sanalah muncul banyak rumor. Salah satunya mengenai rumor Dennis Wise selaku Direktur Teknik Garuda Select menjadi pelatih Timnas Indonesia U-17.

Rumor ini pun banyak didukung oleh netizen. Sebab, ada beberapa alasan mengapa Dennis Wise dirasa cocok menukangi Timnas Indonesia U-17.

Apa saja alasan itu? Berikut ulasannya.

Baca Juga:
CEK FAKTA: Elkan Baggott TIba di Indonesia untuk Gabung Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2023, Benarkah?

1. Paham Pemain Muda Indonesia

Sebagai Direktur Teknik Garuda Select, Dennis Wise dianggap sebagai sosok yang mengetahui paham akan karakter pemain muda Indonesia.

Pasalnya program Garuda Select ini banyak menjaring para pemain muda Indonesia untuk menimba ilmu. Siapa sangka, dari program ini banyak pemain muda yang bisa menembus kancah profesional.

Baca Juga:
Menu Latihan Bocor, Indra Sjafri akan Terapkan 'Tiki-Taka' dalam Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023?

Karena pemahaman ini lah, pria yang berstatus legenda Chelsea itu dianggap cocok menukangi Timnas Indonesia U-17 yang akan berisikan para pemain muda yang biasa masuk program Garuda Select.

2. Kemampuan Scouting Mumpuni

Sebagai Direktur Teknik Garuda Select, Dennis Wise kerap berkunjung ke Indonesia untuk menjaring bakat-bakat muda yang akan dibawanya ke Inggris guna menimba ilmu.

Bakat-bakat muda ini pun didapatkan lewat Scouting atau pencarian bakat. Tak heran, pria berusia 56 tahun ini sampai masuk ke pelosok-pelosok untuk menemukan pemain muda bertalenta.

Kemampuan Scouting Dennis Wise ini pun membuat dirinya bisa saja memberi keuntungan bagi Timnas Indonesia U-17 yang akan diperkuat para pemain yang sebelumnya tak terdengar namanya namun punya talenta di atas rata-rata.

3. Pengalaman Melatih

Meski dikenal sebagai Direktur Teknik Garuda Select dan Como FC, Dennis Wise punya pengalaman melatih di level teratas.

Diketahui, ia pernah melatih tim-tim Inggris seperti Millwall pada 2003 silam, Southampton pada 2005 silam, Swindon Town pada 2006, dan Leeds United sejak 2006 hingga 2008.

Dengan pengalamannya itu, Dennis Wise pun dirasa cocok menukangi Timnas Indonesia U-17 agar tetap kompetitif di ajang sekelas Piala Dunia U-17 2023.

Kontributor: Felix Indrajaya
Load More