Bolatimes.com - Berikut tiga pemain dari kompetisi kasta kedua atau Liga 2 yang masuk dalam daftar pemain untuk melakoni pemusatan latihan (TC) terakhir Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2023.
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, telah memanggil total 36 pemain untuk TC jelang SEA Games 2023 di Kamboja pada Mei mendatang.
Sebanyak 36 pemain ini akan melakoni TC sejak Sabtu (1/4) hingga akhir bulan April ini, sebelum bertolak ke Kamboja dan melakoni pertandingan pertamanya.
Baca Juga:
Blunder Hokky Caraka usai Sebut Tinggalkan Sekolah demi Indonesia, Langsung Dirujak Netizen
Dalam TC tahap terakhir ini, pelatih yang juga menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI itu juga akan melakukan seleksi guna memilih 20 pemain yang akan dibawanya pada ajang dua tahunan itu.
Sebelumnya, pelatih berusia 60 tahun itu telah melakukan seleksi dalam dua gelombang terhadap 51 pemain yang dipilih dar klub Liga 1, Liga 2, dan Liga 3.
Sehingga, TC di bulan April ini pun seakan menjadi TC terakhir sebelum nantinya Indra Sjafri menentukan pemain yang akan dibawanya ke SEA Games 2023.
Dari 36 pemain yang dipanggil itu, mayoritas pemain yang ada berasal dari klub-klub Liga 1. Total 33 pemain berasal dari kompetisi kasta teratas Indonesia.
Sedangkan tiga pemain lainnya merupakan pemain yang berasal dari kompetisi kasta kedua, atau Liga 2. Siapa saja pemain tersebut?
1. Salmani (Persiba Balikpapan)
Baca Juga:
Sempat Dihapus, Ivar Jenner Kembali Cantumkan PSSI di Bio Instagramnya
Salmani merupakan pemain yang berposisi sebagai winger kanan bagi Persiba Balikpapan. Pemain berusia 20 tahun ini berstatus pemain baru yang datang ke tim berjuluk Beruang Madu itu.
Di Liga 2 musim ini, Transfermarkt mencatatkan dirinya baru tampil sebanyak dua kali saja. Namun ia berhasil lolos ke TC tahap ketiga setelah tampil apik di mata Indra Sjafri sejak TC tahap kedua.
2. Mohammad Haykal Alhafiz (Persikab Kabupaten Bandung)
Baca Juga:
Tinggalkan Sekolah demi Timnas Indonesia, Hokky Caraka Diminta Berguru ke Boaz Solossa
Di Liga 2 musim ini, ia telah tampil sebanyak enam kali. Ia pun telah mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-22 sejak TC tahap pertama pada awal Maret lalu.
3. Tri Setiawan (Persipal Palu)
Tri Setiawan merupakan pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan bagi Persipal Palu. Uniknya, usianya sendiri baru 18 tahun.
Ia berhasil lolos sampai TC tahap ketiga setelah tampil apik di mata Indra Sjafri sejak mengikuti TC tahap pertama pada awal Maret kemarin.
Berita Terkait
-
Bhayangkara FC Depak Mario Gomez Jelang Lawan Madura United
-
Terlibat Match Fixing, PSS Sleman dan Madura United Terancam Degradasi, Begini Komentar Erick Thohir
-
Termasuk Frets Butuan, Tiga Mantan Pemain Persib Jumpa Sebagai Lawan di Singaperbangsa: Saling Jegal Hingga Tukar Jersey
-
Eks Persib Jajang Sukmara Balik Bandung
-
Sama-sama Pernah Berjersey Persib, Dua Pemain Ini Cetak Gol Bantu Persiraja Menang Telak
-
Beredar Foto Surat Pelepasan Pemain Persib atas Nama Frets Butuan ke Klub Liga 2, Ini Penampakannya!
-
Sempat Direkrut Persib Lalu Menghilang, Pemain Ini Terdampar di Liga 2
-
Edy Rahmayadi Terkepung, Drama Pengepungan Bus PSMS Medan oleh Suprter Persiraja Aceh, Pelatih PSMS Singgung Mau Perang
-
Deretan Pelanggaran Keras di Liga 2, Striker Naturalisasi Sampai Kolaps
-
Terlalu Gacor, 3 Pemain Asing Liga 2 Ini Patut Direkrut Klub Liga 1?
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024