Bolatimes.com - Jadwal BRI Liga 1 2022 hari ini, Senin (6/3/2023) yang akan memainkan laga pekan ke-29. Hanya ada satu pertandingan yang digelar, yakni PSS Sleman vs Bhayangkara FC.
Duel PSS Sleman vs Bhayangkara FC akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman pukul 15.00 WIB. Laga ini diprediksi bakal berlangsung sengit, mengingat kedua tim sama-sama membutuhkan kemenangan.
PSS Sleman tentu ingin memetik kemenangan setelah pada pertandingan terakhirnya kalah 1-2 di markas Persita Tangerang. Kini Super Elang Jawa berada di peringkat 15 klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 28 poin dari 28 pertandingan.
Baca Juga:
Dibantai Liverpool 7-0, Berikut 7 Fakta Memilukan Manchester United
Tercatat, PSS Sleman tak pernah menang dalam lima laga terakhir jelang laga melawan Bhayangkara FC.
Sementara itu, Bhayangkara FC tengah berada di jalur kemenenangan. Sebelumnya mereka mengalahkan PSIS Semarang 3-2. Terkini The Guardian bertengger di peringkat delapan klasemen dengan 38 poin dari 27 pertandingan.
Bhayangkara FC sedang dalam tren sensasional sejak ditukangi Agus Sugeng Riyanto sebagai caretaker. The Guardian sukses menyapu bersih empat laga terakhir dengan kemenangan.
Baca Juga:
Hasil Liga Spanyol: Main 10 Orang, Barcelona Menang Tipis Atas Valencia 1-0
Sedangkan secara head-to-head dalam lima pertandingan terakhir di Liga 1, tercatat PSS hanya mampu mengoleksi satu kemenangan dan dua kali hasil imbang. Sementara dua pertandingan lainnya dimenangkan oleh Bhayangkara FC.
Berikut jadwal BRI Liga 1 2022 hari ini, Senin (6/3/2023).
15.00 WIB PSS Sleman vs Bhayangkara FC
Baca Juga:
Hasil Liga Inggris: Liverpool Pesta Gol, Bantai Manchester United 7-0
Berita Terkait
-
Tengah Dalam Tren Positif, Beckham Ingin Persib Jaga Ritme Kemenangan
-
Usai Eks Pelatih Persib Bandung Didepak, Witan Sulaeman Berharap Dapat Menit Bermain Lebih di Bhayangkara FC
-
Jelang Duel Bhayangkara vs Madura United di Liga 1, Rakhmad Tak Ingin Pemain 'Over Confidence'
-
Bhayangkara FC Depak Mario Gomez Jelang Lawan Madura United
-
Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persikabo vs Arema, dan Bhayangkara vs Madura United
-
Terkungkap! Ini Jadwal Pertandingan Perdana Persib di Stadion Si Jalak Harupat
-
Terlibat Match Fixing, PSS Sleman dan Madura United Terancam Degradasi, Begini Komentar Erick Thohir
-
5 Klub Termahal di BRI Liga 1 2023/2024, Nomer 2 Terancam Degradasi, Persib Bandung Peringkat 1
-
Didatangkan Bhayangkara FC Dengan Nilai 5 Miliar, Radja Nainggolan Mainnya Biasa Saja Meski Punya Nama Besar
-
Dua Pemain Asing Persib dan Radja Nainggolan Beda Nasib di Liga 1
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024