Husna Rahmayunita
Bintang Timnas Malaysia, Safawi Rasid usai menjebol gawang Timnas Kamboja di Piala AFF 2020. (Dok. AFF)

Bolatimes.com - Bintang Timnas Malaysia, Safawi Rasid curhat terkait keputusannya bersedua gabung ke klub Liga 1 Thailand (Thai League 1) Ratchaburi FC.

Safawi Rasid sebelumnya memperkuat Johor Darul Takzim (JDT) dan kini dipinjamkan ke Ratchaburi FC bersama satu pemain lainnya, Moussa Sidibe.

Keputusan ini diumumkan JDT, Minggu (4/12/2022) lewat keterangan resmi. JDT berharap kedua pemain bisa meraih kesuksesan bersama klub baru.

Terkait keputusan itu, Safawi Rasid membongkar alasan dirinya mau dipinjamkan ke klub lain. Ia mengaku, salah satu alasannya karena tak ingin dicadangkan.

Pemain berusia 25 tahun itu mengatakan dirinya ingin mendapat banyak menit bermain di Ratchaburi FC. Dia percaya ini adalah tujuan terbaik untuk membantunya mendapatkan kembali kepercayaan diri di lapangan.

"Saya berusia 25 tahun, saya butuh menit bermain," ungkapnya dikutip dari Makanbola.com.

"Saya tidak mau duduk di bangku cadangan lagi," sambungnya.

Saat ini, Safawi Rasid mengaku dirinya tengah fokus memberikan yang terbaik agar bisa masuk skuad utama Timnas Malaysia yang akan mengarungi Piala AFF 2022.

"Fokus saya sekarang adalah membantu tim nasional. Saya ingin membuktikan sesuatu di turnamen ini," terangnya.

Di Piala AFF 2022, Malaysia tergabung dalam Grup B bersama Vietnam, Singapura, Myanmar dan Laos. Kejuaraan itu digelar mulai 20 Desember hingga 16 Januari 2023.

Load More