Irwan Febri Rialdi
Pelatih Moldova U-20 Stefan Stoica (Dok. FMF)

Bolatimes.com - Mengenal lebih jauh sosok Stefan Stoica, pelatih Moldova U-20 yang belakangan memuji penampilan apik Timnas Indonesia U-20.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-20 belum lama ini menjalani laga uji coba melawan Moldova U-20 dalam pemusatan latihannya (TC) di Turki.

Timnas Indonesia U-20 sendiri akan bertanding sebanyak dua kali melawan Moldova U-20, di mana laga pertama telah dimainkan pada Selasa (1/11) waktu setempat.

Dalam laga uji coba pertama melawan Moldova U-20 itu, Timnas Indonesia U-20 mampu meraih kemenangan dengan skor 3-1.

Seluruh gol yang didapat skuad Garuda Nusantara dicetak oleh tiga pemain, yakni Rabbani Tasnim, Muhammad Ferarri, dan Marselino Ferdinan.

Sedangkan satu gol Moldova U-20 di laga tersebut dicetak oleh bintangnya di lini tengah, Vicu Bulmaga, lewat tandukannya memanfaatkan tendangan bebas.

Usai pertandingan, pelatih Moldova U-20, Stefan Stoica, melayangkan pujian kepada Timnas Indonesia U-20 sembari mengakui kekalahan anak asuhnya.

Di mata pelatih berusia 55 tahun itu, Timnas Indonesia U-20 memiliki permainan yang cepat dan disertai teknik permainan yang bagus.

Bahkan Stefan Stoica juga memuji perkembangan Timnas Indonesia U-20 selama menjalani pemusatan latihan di Turki.

Karena pujian yang diberikannya itu, nama Stefan Stoica pun menjadi perbincangan pendukung Timnas Indonesia.

Berikut Bolatimes.com sajikan profil lengkap dari pelatih Moldova U-20, Stefan Stoica.

Profil Stefan Stoica, Eks Penggawa Tim Papan Atas Rumania

Stefan Stoica merupakan pelatih sekaligus mantan pemain profesional yang berasal dari Rumania. Ia lahir pada 23 Juni 1967 silam di Negoiesti.

Saat masih berkarier sebagai pemain profesional, Stefan Stoica lebih banyak menghabiskan kariernya di Rumania dan Yunani.

Klub profesional pertamanya adalah Universitatea Craiova, di mana ia membela klub Rumania ini dalam kurun waktu 1986-1991 dengan 80 penampilan dan sumbangan 10 gol.

Setelah bermain di Rumania, ia sempat berpetualang ke Yunani dengan membela tim bernama AE Larisa FC. Total lima tahun dihabiskannya bersama tim itu dengan mencatatkan 140 penampilan dan 30 gol.

Selepas tampil apik bagi AE Larisa, Stefan Stoica diboyong oleh tim Yunani lainnya, yakni PAE Veria. Ia menghabiskan waktu di tim ini selama tiga tahun hingga 1999 dengan torehan 10 gol dari 81 laga.

Setelah puas bermain di Yunani, Stefan Stoica kembali ke kampung halaman tahun 1999. Tak disangka ia kemudian bergabung tim papan atas Rumania, Steaua Bucuresti.

Namun di klub papan atas ini, kariernya berjalan enam bulan saja dengan total 1 penampilan, yang membuatnya didepak ke Extensiv Craiova pada Januari 2000 dan kemudian gantung sepatu pada Juli 2000.

Selepas pensiun, Stefan Stoica berkiprah sebagai pelatih. Ia mengawali karier sebagai asisten di Omonia dan juga Steaua Bucuresti.

Setelahnya, ia pun memberanikan diri menjadi pelatih. Tercatat, Stefan Stoica melatih berbagai macam klub.

Klub yang dilatih antara lain Universitatea Craiova (2006-2007 dan 2018), Gloria Buzau (2007-2008 dan 2012), Curtea de Arges (2009), Farul Constanta (2009-2010), Milsami (2010-2011), PAE Veria (2013), Zimbru Chisinau (2015 dan 2017), Zaria Balti (2017-2018) dan CSM Ceahlaul (2019-2020).

Tak hanya menukangi di level klub, Stefan Stoica tercatat pernah menukangi Timnas Moldova pada 2015 dengan mencatatkan tiga pertandingan saja.

Kini, Stefan Stoica menukangi Moldova U-20 terhitung sejak Maret 2021 hingga saat ini. Di samping itu, ia juga menjadi Caretaker bagi tim Moldova, Spartanii Selemet.

Kontributor: Felix Indrajaya
Load More