Husna Rahmayunita
Selebrasi skuad Timnas Indonesia U-19 usai membobol gawang Gimcheon Sangmu FC dalam pertandingan uji coba yang berlangsung di Auxiliary Mini Stadium, Daegu, Korea Selatan, Selasa (5/4/2022). (dok. PSSI)

Bolatimes.com - Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-19 kontra Timor Leste di Kualifikasi Piala Asia U-2023. Kedua tim akan berlaga di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/9/2022) pukul 20.00 WIB.

Pertandingan Timnas Indonesia U-19 vs Timor Leste akan disiarkan secara langsung di Indosiar atau bisa disaksikan secara live streaming di Vidio.com.

Duel tersebut menjadi laga pembuka Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang juga dihuni oleh Hong Kong dan Vietnam.

Jelang laga, pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong mengungkap optimismenya. Ia yakin dengan formasi skuad Garuda Nusantara yang diisi oleh pemain-pemain pilihan.

Kendati begitu, Shin Tae-yong enggan menganggap remeh Timor Leste walau di atas kertas anak asuhnya lebih unggul. Apalagi,diakuinya, Timor Leste menunjukkan progres baik ketika tampil di Piala AFF U-19 2022.

"Memang bola itu bundar, tidak boleh meremehkan siapapun. Timor Leste menunjukkan perkembangan yang baik saat AFF (U-19) kemarin. Itu saya melihatnya langsung, jadi saya akan memberi motivasi pemain agar tidak lengah dan bekerja maksimal di pertandingan pertama," ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers pada Selasa (13/9).

Di sisi lain, Pelatih Timnas Timor Leste U-19, Gopalkrishnan A S Ramasamy nampak lebih santai jelang duel.

Ia bahkan mengaku tak menyiapkan strategi khusus untuk menghadapi Indonesia. Tetapi, berjanji akan memberikan penampilan terbaik.

"Kami Timor Leste tidak ada strategi khusus untuk melawan Indonesia. Kami hanya ingin menampilkan sebuah persembahkan yang terbaik. Itu saja," ungkapnya dalam kesempatan yang sama.

Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-19 vs Timor Leste malam ini, Rabu (14/9/2022) pukul 20.00 WIB.

Load More