Bolatimes.com - Link live streaming Madura United vs Bhayangkara FC pada pekan kesembilan Liga 1 2022/2023. Pertandingan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Kamis (8/9/2022) pukul 16.00 WIB.
Duel Madura United vs Bhayagkara FC diprediksi alot. Madura United saat ini memuncaki klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan mengumpulkan 19 poin dari 8 pertandingan. Rinciannya, mereka menang enam kali, sekali imbang dan sekali kalah.
Posisi Madura United di puncak klasemen begitu rawan disalip Borneo FC atau Bali United yang menguntit mereka di posisi kedua dan ketiga dengan koleksi 18 poin.
Situasi itu membuat Madura United tak boleh terpeleset jika ingin terus berada di puncak klasemen Liga 1 2022-2023.
Ambisi Laskar Sappe Kerrab mengalahkan Bhayangkara FC di laga ini akan mendapat tantangan berat. Pasalnya, sejumlah pemain andalan Madura United mengalami cedera, yaitu Lulinha dan Esteban Vizcarra.
Sementara itu di kubu lawan, kondisi Bhayangkara FC sedang tidak baik-baik saja. Mereka baru saja mencatatkan serangkaian hasil buruk di beberapa laga terakhir.
Tim berjuluk The Guardian ini kalah dari Persita Tangerang (0-1) dan Persija Jakarta (1-2). Tentu saja ini modal yang kurang bagus bagi mereka.
Sejauh ini tim asuhan Widodo Cahyono Putro baru mendulang dua kemenangan dari delapan laga. Sisanya ada dua hasil imbang dan empat lainnya berujung dengan kekalahan.
Dengan hasil itu, Bhayangkara FC masih terdampar di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan koleksi delapan poin dan berpotensi terus merosot jika kalah.
Link live streaming Madura United vs Bhayangkara FC klik di sini.
Berita Terkait
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Tengah Dalam Tren Positif, Beckham Ingin Persib Jaga Ritme Kemenangan
-
Diintip Madura United di Klasemen Liga 1, Bali United Bertekad Rebut Tiga Poin dari PSIS Semarang
-
Usai Eks Pelatih Persib Bandung Didepak, Witan Sulaeman Berharap Dapat Menit Bermain Lebih di Bhayangkara FC
-
Jelang Duel Bhayangkara vs Madura United di Liga 1, Rakhmad Tak Ingin Pemain 'Over Confidence'
-
Bhayangkara FC Depak Mario Gomez Jelang Lawan Madura United
-
Jadwal Liga 1 Hari Ini: Persikabo vs Arema, dan Bhayangkara vs Madura United
-
Persija Harus Waspada, Madura United Kantongi Motivasi Tinggi
-
Prediksi Skor Persija vs Madura United di Liga 1 2023/2024: Head to Head dan Susunan Pemain
-
Target 4 Besar, Macan Kemayoran Ogah Kecolongan, Link Live Streaming Persija vs Madura United, Gratis di Indosiar
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024