Husna Rahmayunita
Marko Simic gabung klub Liga Serbia FK Radnicki Kragujevac. (Instagram/@markosimic_77)

Bolatimes.com - Mantan penyerang Persija Jakarta, Marko Simic resmi bergabung dengan klub Liga Serbia, FK Radnicki Kragujevac.

Pelabuhan baru Marko Simic akhirnya terungkap, lewat unggahan terbaru yang dibagikan oleh sang pemain, Sabtu (3/9/2022).

Dalam postingan tersebut, Marko Simic memamerkan sejumlah potret dirinya memegang jersey FK Radnicki Kragujevac.

"Tim baru @FK Radnicki," tulisnya sebagai narasi.

Senada dengan hal itu, pihak klub juga mengunggah video Marko Simic sebagai rekrutan anyar.

Kabar Marko Simic gabung klub kasta tertinggi Liga Serbia tersebut sontak menjadi perhatian. Rekan sesama pesepak bola turut memberikan dukungan kepada pemain asal Kroasia tersebut.

Marko Simic gabung klub Liga Serbia FK Radnicki Kragujevac. (Instagram/@markosimic_77)

"My man," tulis Marc Klok.

"Bravo mamik," kata Riko Simanjuntak.

"Good bless you papa," tukas Renan Silva.

"Good luck brate," terang Greg Nwokolo.

Diketahui, Marko Simic memutuskan hengkang dari Persija Jakarta pada April 2022 lalu dan sempat diwarnai dengan drama.

Pada Selasa (26/4), Marko Simic melalui akun Instagram pribadinya @markosimic_77 menyatakan bahwa dirinya memutuskan untuk mengakhiri kontrak secara sepihak dengan Persija lantaran pihak klub menunggak gajinya selama satu tahun.

Eks striker Timnas Kroasia itu menyebut bahwa manajemen Persija tidak menepati janji terkait gajinya selama berbulan-bulan. Sementara pihak klub memberikan bantahan atas pengakuan Marko Simic.

Setelah konflik dengan Persija Jakarta, Marko Simic sempat melakoni trial bersama klub Kroasia, NK Istra 1961 hingga akhirnya mengumumkan klub baru.

Load More