Irwan Febri Rialdi
Kolase pemain Bhayangkara FC, Hargianto. (Instagram/@mhargianto)

Bolatimes.com - Beberapa sosok pesepakbola di Indonesia cukup unik. Tak sekadar menjadi pemain profesional si kulit bundar, mereka juga merangkap jabatan sebagai polisi.

Kondisi ini muncul setelah beberapa klub di Indonesia berafiliasi dengan dunia kepolisian dan militer. Oleh karena itu jumlah pemain sepak bola yang merupakan anggota Polisi dan TNI meningkat.

Mendapat kesempatan untuk masuk ke instansi Polisi atau militer menjadi keuntungan yang membuat sebagian pemain tertarik untuk bergabung dengan klub yang berafiliasi dengan dunia militer.

Baca Juga:
Kisah Ibrahimovic, Dulu Setim dengan Ayah Elanga di Malmo, Kini Bareng di Timnas Swedia

Bolatimes telah merangkum sejumlah pemain sepak bola profesional di Indonesia yang juga berprofesi sebagai polisi, Siapa saja mereka?

1. Sani Rizki Fauzi

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Sani Rizki Fauzi (kanan) menggiring bola dengan dibayangi pesepak bola Timnas Iran U-23 Aref Gholami pada pertandingan sepak bola persahabatan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (13/11/2019). Pertandingan uji coba menjelang Timnas Indonesia U-23 ke SEA Games 2019 itu berakhir imbang dengan skor 1-1. ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/wsj.

Nama pemain yang pertama adalah pemain andalan Bhayangkara FC. Dia bergabung dengan klub ini pada 2018 dan Sani mendapat kesempatan untuk menjadi anggota Kepolisian.

Baca Juga:
Malaysia Menang dari Filipina, Dion Cools Lupakan Kenangan Buruk saat Kalah Lawan Timnas Indonesia

Setelah dia sukses membawa Timnas Indonesia menjuarai Piala AFF U-22 2019, Sani Rizki mendapat kenaikan pangkat menjadi Brigadir Satu (Briptu).

Pemain asal Cicurug, Sukabumi, itu pun tampil impresif di Liga 1 musim ini dan akhirnya mendapat panggilan memperkuat Timnas Indonesia senior oleh Shin Tae-yong.

2. Putu Gede Juni Antara

Baca Juga:
Aturan-aturan Ketat Kim Pan Gon di Balik Kebangkitan Timnas Malaysia

Pemain Timnas Indonesia Putu Gede Juni Antara (kanan) berebut bola di udara dengan pemain timnas Singapura Gabriel Quak Jun Yi dalam penyisihan grub B Piala AFF 2018 di Stadion Nasional Singapura, Jumat (9/11/2018). Indonesia kalah 0-1 dalam pertandingan tersebut. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Jebolan pemain Timnas U-19 yang dilatih Indra Sjafri ini sudah bergabung dengan Bhayangkara FC sejak 2014. Di sini dia berkesempatan menjadi anggota Polisi.

Pada 2017, Putu Gede resmi dilantik menjadi anggota Kepolisian setelah menyelesaikan pendidikan Sekolah Polisi Negara (SPN). Putu Gede saat ini menyandang pangkat Brigadir Dua (Bripda).

3. Indra Kahfi

Baca Juga:
Ungkit Kekalahan Malaysia dari Timnas Indonesia, Dion Cools: Akhirnya Jadi Kenangan Indah

Sudah sejak 2015 Indra Kahfi membela Bhayangkara FC. Di klub ini pula dia bergabung dengan Kepolisian Republik Indonesia.

Saat ini Indra menyandang pangkat Inspektur Dua (Ipda). Di tahun 2018, Indra menyelesaikan pendidikan polisi menuju jenjang perwira.

4. Awan Setho Raharjo

Kiper Timnas Indonesia, Awan Setho Raharjo saat melawan Thailand di Piala AFF 2018 di Stadion Rajamanggala, Thailand, Sabtu (17/11/2018) (AFF)

Awan Setho Raharjo yang saat ini berstatus sebagai anggota Biro Sumber Daya Manusia Polda Jawa Tengah. Awan juga merupakan salah satu kiper andalan Timnas Indonesia sejak di U-19, U-23 sampai ke senior.

5. Hargianto

Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti memeluk Muhammad Hargianto usai melakukan pemasan sebelum melawan Timor Leste di Piala AFF 2018 (AFF)

Satu angkatan dengan Putu Gede, Hargianto juga lulusan SPN 2017. Gelandang Bhayangkara yang pernah dipinjamkan ke Persija Jakarta itu saat ini masih tercatat sebagai anggota polisi di Polda Jawa Timur.

Load More