Galih Priatmojo
Timnas Indonesia U-22 saat menghadapi Madura United, Selasa (12/2/2019). [@pssi__fai / Instagram]

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-22 untuk ketiga kalinya memetik hasil imbang saat melakoni laga uji coba. Terakhir, skuat Garuda Muda gagal memetik hasil nan maksimal usai bermain imbang 1-1 dengan Madura United.

Berlaga di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Selasa (12/2/2019) petang, Timnas Indonesia U-22 menghadapi partai uji coba ketiga menghadapi Madura United sebelum berangkat menuju Kamboja mengikuti gelaran AFF U-22 2019.

Meski lawannya berlevel bintang, nyatanya tak membuat skuat asuhan Indra Sjafri gentar. Mereka bahkan sempat melakukan serangan mengagetkan di menit awal laga lewat tendangan bebas yang dieksekusi Hanif Sjahbandi. Beruntung tendangan kerasnya masih bisa terbentur pagar hidup dan diamankan kiper anyar skuat Sape Kerrab, Ridho Djazulie.

Baca Juga:
Cakep Nih! Suporter Persija Persib dan PSM Makassar Akur Sambut Gol Ramdani

Madura United pun berusaha membalas lewat tusukan yang dilakukan sayap lincah, Andik Vermansah. Kolaborasi Zah Rahan Krangar dan Andik sempat membahayakan pertahanan Timnas Indonesia U-22. Namun, kiper Nadeo Argawinata nan sigap mampu menepis tendangan Zah Rahan Krangar.

Skuat Madura United berhasil memecah kebuntuan di menit ke-40 lewat sundulan Slamet Nurcahyo yang memanfaatkan umpan silang terukur dari Andik. Keunggulan 1-0 itu pun bertahan hingga jeda turun minum.

Di babak kedua, Indra Sjafri melakukan rotasi keduanya dengan memasukkan Marinus Wanewar, Witan Sulaeman, Ansnawi Mangkualam serta kiper Muhammad Riyandi.

Baca Juga:
Demi Final Liga Champions, Pepe Siap Habis-habisan Hadapi AS Roma

Hasilnya, jelang bubaran skuat Garuda Muda berhasil membuat laga menjadi imbang 1-1 setelah Marinus sukses memanfatkan kemelut di depan gawang dan menjebol gawang Madura United.

Hasil imbang ini menjadi yang ketiga kalinya setelah sebelumnya menghadapi Bhayangkara FC berakhir 2-2 dan Arema FC berakhir 1-1.

 

Baca Juga:
Sempat Paksa Newcastle Jets Bermain Imbang, Persija Akhirnya Tumbang 3-1

Load More