Dany Garjito | Irwan Febri Rialdi
Persija Jakarta vs Home United. (Twitter/@persija_Jkt).

Bolatimes.com - Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan 3-1 atas tuan rumah Home United pada babak pertama laga kualifikasi pendahuluan pertama Liga Champions Asia (LCA) di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, Selasa (5/2/2019). Dengan demikian, Macan Kemayoran akan menghadapi wakil Australia, Newcastle United Jets, pada laga selanjutnya.

Persija tampil penuh percaya diri ketika menghadapi Home United. Pada menit ke-9, skuat Macan Kemayoran justru berhasil unggul 1-0 lebih dulu setelah Ho Wai Lun salah mengantisipasi tendangan bebas dan justru mengarahkan bola ke gawang sendiri.

Tuan rumah Home United bukan tanpa peluang. Mereka bahkan bisa unggul lebih dulu jika Mohammed Faritz tidak menyia-nyikan kesempatan ketika one-one-one dengan Andritany Ardhiyasa pada awal babak pertama.

Baca Juga:
Emiliano Sala Tewas Kecelakaan Pesawat, Adik Bagikan Foto Memilukan

Namun, pada menit ke-37, Home United akhirnya benar-benar menyamakan kedudukan setelah striker asal Korea Selatan Song Ui-yong berhasil mengelabuhi Andritany. Skor pun berubah menjadi 1-1 dan bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, pertandingan menjadi milik Persija Jakarta. Ya, Marko Simic dan kolega semakin percaya diri untuk menekan pertahanan tim tuan rumah.

Hasilnya, Alberto Goncalves berhasil membawa Persija kembali unggul 2-1 atas Home United di menit ke-54. Striker pinjaman dari Madura United itu berhasil menuntaskan umpan manis dari Riko Simanjuntak.

Baca Juga:
Batal ke Bekasi, Persis Solo Resmi Berkandang di Stadion Maguwoharjo

Keunggulan 2-1 belum membuat Persija berpuas diri. Berselang 30 menit, Riko Simanjak lagi-lagi mengirim umpan manis ke kotak penalti Home United. Marko Simic yang berada di sana berhasil menggetarkan jala Rudy Khairullah untuk menambah keunggulan Macan Kemayoran.

Setelah gol tersebut, pertandingan tetap berlangsung sengit. Namun, hingga peluit panjang dibunyikan, tidak ada lagi gol yang tercipta. Persija berhasil menutup pertandingan dengan 3-1 atas Home United.

Berikut susunan pemain Home United versus Persija Jakarta, Selasa (5/2/2019):

Baca Juga:
Eks Striker Mitra Kukar Resmi Berseragam Klub Kasta Tertinggi Liga Kuwait

Home United: 24-Rudy Khairullah; 6-Abdil Qaiyyim, 7-Muhammed Aqhari, 9-Mohammed Faritz, 22-Ho Wai Lun; 15-Muhammad Faizal, 16-Muhammad Hami, 27-Adam Swandi, 13-Muhammad Izzdin; 10-Song Ui-young, 8-Isaka Cernak

Pelatih: Saswadimata Dasuki

Persija Jakarta: 26-Andritany Ardhiyasa; 14-Ismed Sofyan, 6-Maman Abdurrahman, 4-Ryuji Utomo, 3-Dany Saputra; 25-Riko Simanjuntak, 45-Sandi Darman Sute, 17-Fitra Ridwan, 7-Ramdani Lestaluhu; 9-Marko Simic, 90-Alberto Goncalves.

Baca Juga:
Empat Pesepak Bola Dunia yang Rayakan Ulang Tahun Bareng Ronaldo

Pelatih: Ivan Kolev

Load More