Bolatimes.com - Klub kasta tertinggi Liga Denmark, FC Midtjylland, resmi merekrut penyerang tampan asal Korea Selatan, Cho Gue-song. Pemain berusia 25 tahun ini merupakan salah satu penyerang potensial asal Negeri Ginseng.
Ketertarikan FC Midtjylland terhadap sosok Cho Gue-sung ini juga masuk akal. Sebab, penyerang berusia 25 tahun itu berstatus sebagai pencetak gol terbanyak di K League musim lalu dengan torehan 17 gol.
Selain itu, dia juga tampil bersinar bersama Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2022. Saat itu, dia mencetak dua gol melawan Ghana dalam laga penyisihan grup.
Cho pun mencatatkan namanya sebagai pemain Korea Selatan pertama yang mencetak dua gol dalam pertandingan Piala Dunia.
Sebetulnya, Cho sudah diincar banyak klub pada awal tahun 2023. Namun, dia diminta untuk tidak pindah pada jendela transfer Januari dan tinggal di Korea Selatan hingga awal K League 2023.
“Saya memiliki banyak kesempatan untuk datang ke Eropa, tetapi saya merasa kesempatan ini adalah kesempatan yang tepat,” kata Cho Gue-sung, seperti dikutip dari pernyataan resmi FC Midtjylland.
Baca Juga:
Beda dengan Timnas Indonesia, Dua Negara Tetangga Mundur dari Asian Games 2023
“FC Midtjylland sangat berdedikasi dalam mengejar saya dan saya merasa sangat yakin bahwa ini adalah transfer yang tepat,” ia menambahkan.
Lalu, mengapa Cho Gue-sung lebih memilih FC Midtjylland ketimbang tawaran-tawaran lainnya yang datang kepadanya? Berikut Bolatimes.com menyajikan profil klub tersebut.
Baca Juga:
3 Pemain Keturunan Bergabung, Timnas Indonesia U-23 Makin Sangar Di Piala AFF U-23 2023
FC Midtjylland merupakan klub sepak bola profesional asal Denmark yang berbasis di Herning dan Ikast. Hal ini tak terlepas dari hasil proses merger dua klub lama, yakni Ikast FC dan Herning Fremad.
Jika merujuk pada sejarahnya, FC Midtjylland didirikan oleh Johnny Rune, seorang tukang kayu dan pemilik bisnis swasta di industri pemasok kayu, dan Steen Hessel, sebuah dealer resmi pabrikan Mercedes-Benz.
Ada dua sosok yang ingin menggabungkan dua klub sepak bola, Ikast FC (dibentuk pada 1935) dan Herning Fremad (dibentuk pada 1918). Padahal, selama berdekade, dua klub ini adalah rival sengit.
Baca Juga:
Bikin KMSK Deinze Populer di Indonesia, Marselino Sampaikan Pesan Berkelas untuk Netizen Tanah Air
Akhirnya, kedua klub ini resmi merger pada 6 April 1999. Setahun setelah merger, FC Midtjylland sukses promosi ke kompetisi kasta tertinggi di Denmark, yakni Danish Superliga.
Capaian itu diraih setelah FC Midtjylland berhasil menjuarai Divisi Utama Liga Denmark dengan koleksi poin tertinggi dalam sepanjang sejarah kompetisi kasta kedua.
Pada Juli 2014, Matthew Benham, pemilik klub Liga Inggris, Brentford, menjadi pemilik saham mayoritas dari klub yang berusia 24 tahun ini melalui perusahaan FCM Holding.
Tak lama setelah itu, FC Midtjylland meraih gelar juara pertamanya pada Danish Football Championship pada musim 2014-2015. Setelah itu, mereka juga pernah juara pada edisi 2017-2018 dan 2019-2020.
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Media Kenamaan Beritakan Peluang Besar Shin Tae-yong Tangani Timnas Korea Selatan, Disebut Kandidat Kuat
-
Shin Tae-yong Resmi Bekerja Bersama Seongnam FC di Korea Selatan
-
Korea Selatan akan Berhadapan dengan Yordania di Semifinal Piala Asia 2023
-
Tim Negara Asal Shin Tae-yong Masuk Perempat Final Piala Asia usai Hajar Arab Saudi
-
Ambisi Besar Kemampuan Minin, Shin Tae-yong Gagal Pamer Kekuatan Timnas Indonesia ke Korea Selatan
-
Dulu Shin Tae-yong Disia-siakan, Kini Mendapat Pujian dari Korea Selatan, Timnas Indonesia Makin MoncerPiala Asia 2023
-
10 Hari di Pulau Jeju, Persib Takluk dari Suwon FC
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter