Rizki Laelani
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong bersama Egy Maulana. (PSSI).

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong gagal membawa Timnas Indonesia bersinar di Piala Asia 2023. Shin Tae-yong hanya mampu membawa Timnas Indonesia menang satu kali di penyisihan grup.

Saat itu Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam, itu pun melalui gol penalti. Sedangkan proses Timnas Indonesi lolos 16 besar, tak lain karena "dibantu" negara lain.

Kekuatan Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia yang "segitunya", namun punya ambisi besar, yakni bertemu Timnas Korea Selatan di babak delapan besar.

Baca Juga:
Persib Sampaikan Berita Duka, Eks Staf Pelatihnya Meninggal Dunia

Hal itu gagal, lantaran Timnas Indonesia tak bisa berbuat banyak saat berhadapan dengan Asutralia. mereka dihajar empat gol tanpa balas, dan tersingkir dari pertarungan Piala Asia.

Kekalahan dari Asutralia benar-benar mengubur mimpi Shin Tae-yong bisa membawa Timnas Indonesia berjaya di Asia.

Dia benar-benar harus mengubur mimpi sendiri bertemu Korea Selatan lantaran semua buyar di tangan Australia.

Baca Juga:
Babak Belur oleh Asutralia di 16 Besar Piala Asia, Fakta Data Baru Timnas Indonesia Termasuk Rangking FIFA

"Wajar jika ini menjadi motivasi yang besar. Kami mempunyai peluang 30 persen untuk mengalahkan Asutralia, dan Korea mempunya peluang lebih sedikit mengalahkan Arab Saudi," kata Shin Tae-yong dikutip dari Sport Seoul. (*)

 

Baca Juga:
Persib Tak Tertarik Ikuti Jejak Dewa United dan Bali United?

Load More