Rauhanda Riyantama
Potret pertandingan Bochum melawan Borussia Moenchengladbach di Liga Jerman. (Twitter)

Bolatimes.com - Hakim terkena lemparan botol bir oleh seorang suporter di laga Vfl Bochum melawan Borussia Moenchengladbach dalam lanjutan Liga Jerman, Sabtu (19/3/2022) dini hari WIB. Buntut tindakan tersebut, laga harus dihentikan.

Christian Gittelman mencengkeram bagian belakang kepalanya dan menggosoknya saat wasit berlari guna menyelidiki peristiwa ini.

Saat itu Bochum tengah tertinggal 0-2 dan beberapa pemain mereka mendatangi ke tempat kejadian untuk memprotes pendukung mereka.

Baca Juga:
7 Tips Memilih Sepatu Nike yang Sesuai dengan Kebutuhan

Sang ofisial tampaknya tidak terluka parah tetapi wasit Benjamin Cortus memutuskan tidak melanjutkan pertandingan ini.

Para pemain diperintahkan meninggalkan lapangan sekitar tiga menit kemudian dan pertandingan resmi dihentikan sekitar 15 menit setelah insiden terjadi.

Baca Juga:
Hasil Liga Italia: Genoa Tundukkan Torino meski Tampil dengan 10 Pemain

"Kami hanya bisa minta maaf secara resmi kepada hakim garis Christian Gittelmann," cuit Bochum via akun Twitter resminya.

"Malam yang memalukan dan pahit sekali bagi kami. Tindakan yang amat bodoh dari suporter yang bodoh."

(Antara)

Baca Juga:
Hasil Liga Italia: Domenico Berardi Borong Dua Gol, Sassuolo Hajar Spezia 4-1

Load More